Dorong Ketahanan Pangan Tingkat Rumah Tangga, Pemkab Bojonegoro Siapkan 65 Ribu Bibit Sayuran
Minggu, 25 Januari 2026 12:00 WIBOleh Tim Redaksi
Pemerintah Kabupaten Bojonegoro terus berupaya memperkuat ketahanan pangan di tingkat rumah tangga, khususnya bagi keluarga kurang mampu. Kali ini, melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) setempat, disiapkan sebanyak 65.000 bibit sayuran berkualitas untuk didistribusikan.
Program tersebut merupakan bagian dari Pelatihan Pekarangan Mekar Ayu, yang menargetkan sekitar 1.800 warga kurang mampu di lima lokasi strategis di wilayah Bojonegoro. Bibit sayuran ini akan disalurkan terlebih dahulu kepada Kelompok Tani (Poktan) sebagai stimulan awal, sehingga lahan pekarangan rumah bisa dioptimalkan menjadi sumber pangan produktif sekaligus potensi pendapatan tambahan.
Kepala DKPP Bojonegoro, Zaenal Fanani, menjelaskan bahwa tujuan utama inisiatif ini adalah memberikan "aset hidup" bagi keluarga penerima.
"Kami ingin memastikan bahwa 1.800 warga ini tidak hanya menerima bantuan sesaat, tapi memiliki aset hidup di rumah mereka. Dengan 65 ribu bibit ini, pekarangan bukan lagi sekadar lahan sisa, melainkan lumbung pangan dan modal ekonomi," ujar Zaenal.
Zaenal menjelaskan, selain memenuhi kebutuhan gizi sehari-hari melalui budidaya sayuran sendiri, program ini diharapkan dapat mengurangi ketergantungan pada harga pasar yang fluktuatif. Surplus hasil panen juga bisa dijual atau diolah.
"Sehingga turut membantu menekan angka kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Zaenal.
Pelaksanaan program mencakup pendampingan teknis budidaya berkelanjutan kepada setiap kelompok tani, agar bibit dapat tumbuh optimal dan memberikan manfaat jangka panjang. Langkah ini sejalan dengan komitmen Pemkab Bojonegoro dalam mewujudkan kedaulatan pangan keluarga yang mandiri dan berkelanjutan.(red/toh)
Reporter: Tim Redaksi
Editor: Mohamad Tohir
Publisher: Mohamad Tohir







.md.jpg)






