Turunnya harga Ikan Laut Tidak Pengaruhi Ikan Asap
Senin, 31 Agustus 2015 17:00 WIBOleh Achmad Bukhori
Oleh Achmad Bukhori
Baureno- Harga ikan laut dari nelayan turun kisaran Rp2000 Sampai Rp3000 perkilogram. Namun, hal itu tidak berdampak pada harga ikan asap.
Jumilat (51), perajin ikan asap di Dusun Karangdayu, Desa Kauman, menjelaskan bahwa meski harga ikan dari nelayan turun, harga ikan asap buatannya tetap. Harga ikan asap Jumilat adalah Rp4000 sampai Rp5000 pertusuk. Tiap tusuknya, kata Jumilat, bisa 2 sampai 3 ikan. "Tergantung ukuran besar kecil ikan itu," terangnya.
Ikan mentah yang diperoleh Jumilat dari sejumlah pengusaha tambak ikan di Lamongan diproses secara tradisional. Hingga saat ini, masih menggunakan batok (kulit kelapa bagian dalam) untuk proses pengasapan. Sementara kini harga batok naik kisaran Rp2000 perkilogramnya.
"Semula Rp3000 kini menjadi Rp5000 perkilogram," kata Jumilat kepada BBC, sebutan BeritaBojonegoro.com.
Hal yang sama dikatakan oleh Dariyati (50). Dia menjelaskan bahwa memang harga ikan turun, tapi batok yang digunakan untuk membakar ikan itu naik. "Menurunnya harga ikan tak berpengaruh pada harga ikan asap," pungkasnya.(ori/moha)