Tahukah Anda?
11 Agustus dalam Sejarah
Kamis, 11 Agustus 2016 06:00 WIBOleh Redaksi BeritaBojonegoro.com
11 Agustus adalah hari ke-223 (hari ke-224 dalam tahun kabisat) dalam kalender Gregorian.
Peristiwa
- 1919 - Republik Weimar mengadopsi konstitusinya.
- 1934 - Penjara Alcatraz dibuka.
- 1952 - Hussein menjadi sebagai Raja Yordania.
- 1960 - Chad merdeka.
- 1983 - Berdirinya SMA Negeri 1 Kota Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Indonesia.
- 1987 - Berdirinya Arema Malang, klub sepak bola Indonesia.
- 2003 - Riduan Isamuddin atau Hambali, pemimpin Jemaah Islamiyah, ditangkap di Bangkok, Thailand.
Kelahiran
- 1858 - Christiaan Eijkman, ilmuwan Belanda (w. 1930).
- 1897 - Enid Blyton, penulis Inggris (w. 1968).
- 1950 - Steve Wozniak, pendiri Apple Computer
- 1966 - Paramitha Rusadi, aktris, model & penyanyi Indonesia
- 1967 - Agus Sutondo, Politikus dan Wiraswastawan Kota Depok Indonesia
- 1968 - Noordin Moh. Top, gembong teroris Malaysia
- 1980 - Sébastien Squillaci, pemain sepak bola Perancis
- 1984 - Markis Kido, atlit nasional bulutangkis indonesia.
- 1991 - Anneke Feinya Agustin, pemain bulu tangkis Ganda putri indonesia.
- 1993 - Alyson Stoner, aktris, penari, penyanyi dan modelasal Amerika Serikat.
- 1993 - Gita Gutawa, penyanyi Indonesia
Meninggal
- 1983 - Jacques Grent, uskup dari ambonia
- 1991 - J. D. McDuffie, pembalap NASCAR yang tewas di Watkins Glen (l. 1938).
- 2014 - Robin Williams, aktor
*) Dikutip dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas