Jalan Sehat Mojodelik Dikawal Reog
Minggu, 06 September 2015 18:00 WIBOleh Nasruli Chusna
Oleh Nasruli Chusna
Gayam - Meskipun telah lewat Agustus, gegap-gempita perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-70 belum usai. Baik di wilayah Kota Bojonegoro maupun di pelosok desa. Seperti halnya di daerah ring satu, lapangan minyak dan gas bumi (Migas) Banyuurip, Desa Mojodelik, Kecamatan Gayam.
Minggu (6/9) pagi, ratusan warga memadati jalan poros desa penerima Alokasi Dana Desa (ADD) terbesar di Kabupaten Bojonegoro itu. Mereka antusias mengikuti acara jalan sehat dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-70. Selain itu juga dilaksanakan pembagian hadiah dan hiburan musik dangdut.
Namun ada hal lain dari biasanya pada jalan sehat tersebut. Tampak memimpin peserta jalan sehat, aksi kesenian reog Ponorogo lengkap dengan para waroknya. Sementara di belakangnya para warga jalan mengular. Tak peduli tua maupun muda turut meramaikan jalannya acara.
"Dengan menghadirkan kesenian reog, kita berharap agar masyarakat juga lebih terhibur," kata Panitia HUT RI ke-70 Desa Mojodelik, Edi Supra Eko.
Pemuda yang hobi nge-blog itu menambahkan, selain kesenian reog panitia juga menghadirkan musik dangdut. Selain itu juga pembagian hadiah lomba yang telah dilaksanakan sebelumnya. (rul/tap)
*) Foto rombongan seni reog