Peristiwa Kebakaran
Dapur Milik Warga Kanor, Nyaris Terbakar
Senin, 13 Maret 2017 10:00 WIBOleh Heriyanto
Oleh Heriyanto
Kanor - Kebakaran nyaris saja menghanguskan bangunan dapur milik Ali Murtado (43) warga Desa Sedeng RT 01 RW 02 Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, pada Senin (13/03/2017) sekira pukul 02.45 WIB dini hari tadi. Beruntung, saat korban melihat kobaran api yang merambat di dinding belakang dapur, korban langsung berteriak minta tolong pada para tetangga untuk membantu memadamkan api, sehingga api berhasil di padamkan oleh warga sekitar sebelum membesar.
Menurut keterangan Kapolsek Kanor, AKP Imam Khanafi SH, sebelum peristiwa tersebut terjadi, korban pemilik rumah sedang tidur lelap. Sekira pukul 02.45 WIB, tiba-tiba di bangunkan oleh istri, bahwa di rumah dapur bagian belakang, sedang terjadi kebakaran. Selanjutnya korban langsung bangun dan melihat kobaran api yang mulai merambat di dinding belakang dapur.
“Korban langsung berteriak minta tolong pada para tetangga untuk memadamkan api.” terang Kapolsek.
Selanjutnya para tetangga segera datang membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya dan api berhasil di padankan oleh warga sekitar sebelum api membesar.
Kapolsek menambahkan, rumah dapur yang nyaris terbakar tersebut berukuran lebar 5 meter dan panjang 7 meter, dengan atap genteng dan dinding dari anyaman bambu serta lantai tanah. Sementara rumah induk yang ada di depan, terbuat dari tembok, berukuran lebar 6 meter dan panjang 12 meter.
“Tidak ada korban jiwa dan kerugian materiil diperkirakan Rp 250 ribu.” lanjut Kapolsek.
Hingga Senin siang ini, anggota jajaran Polsek Kanor masih terus melakukan penyelidikan dan penyidikan, termasuk juga meminta keterangan saksi-saksi, guna mengetahui penyebab kebakaran. (her/inc)