Pikap Beradu Muka dengan Truk Fuso di Sumberrejo, Pengemudi Pikap Terluka
Sabtu, 18 Maret 2017 12:00 WIBOleh Heriyanto
Oleh Heriyanto
Sumberrejo - Kecelakaan kembali terjadi di jalur Bojonegoro-Babat, tepatnya di depan SMPN 1 Sumberrejo, turut Desa Prayungan Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro pada Sabtu (18/03/2017) sekira pukul 05.30 WIB pagi tadi. Mobil pikap Suzuki Carry Extra, beradu muka dengan truk Fuso. Akibat kecelakaan tersebut pengemudi pikap mengalami luka-luka pada kaki dan kepala dan segera dilarikan ke rumah sakit.
Adapun kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut mobil pikap Suzuki Carry Extra, nomor polisi B 2442 XYM (red, plat dasar putih), yang dikemudikan Rahmat Yulianto DR (50), alamat Kletek RT 09 RW 04 Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo, dengan truk Fuso nomor polisi H 1999 DP yang dikemudikan Ari Iswanto (36) alamat Jalan Gayam Sari IV D RT 008 RW 011 Desa Gemah Kecamatan Pedurungan Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah.
Sebagaimana disampaikan Kapolsek Sumberrejo, AKP Nur Zjaeni, kronologi kecelakaan tersebut bermula saat truk truk Fuso nomor polisi H 1999 DP, melaju dari arah timur ke barat. Sesampainya di lokasi kejadian, dari arah berlawanan atau dari arah barat ke timur, melaju mobil pikap Suzuki Carry Extra nomor polisi B 2442 XYM. Tiba-tiba mobil pikap Suzuki Carry Extra oleng kekanan hingga melampau batas marka jalan.
“Karena jarak yang terlalu dekat dan pengemudi mobil pikap tidak dapat mengendalikan kendaraannya, akhirnya menabrak sisi kanan truk fuso.” terang AKP Nur Zjaeni.
Akibat peristiwa tersebut kedua kendaraan mengalami kerusakan, sementara pengemudi mobil Suzuki Carry Extra mengalami luka-luka dibagian kaki dan kepala dan segera dilarikan ke RSUD Sumberrejo.
Masih menurut Kapolsek, setelah pihaknya menerima laporan, anggota Polsek Sumberrejo segera menuju lokasi kejadian guna melakukan olah TKP dan menolong korban, sekaligus menghubungi petugas Satlantas Pos Lantas Sumberrejo.
“Untuk tahap awal, peristiwa tersebut ditangani anggota Polsek Sumberrejo. Selanjutnya penanganan dilimpahkan pada anggota Satlantas Pos Lantas Sumberrejo.” imbuh Kapolsek.
Melalui media ini, tak lupa Kapolsek menghimbau kepada kepada seluruh masyarakat pengguna jalan agar senantiasa berhati-hati dalam berkendara. Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan marka jalan, selain itu perhatikan juga batas kecepatan kendaraan. Hormati sesama pengguna jalan raya, jika hendak berbelok atau mendahului kendaraan didepannya, pastikan jalur benar-benar aman. Selain itu, jika dirasa mengantuk, lelah atau bahkan sakit, jangan ambil resiko mengendarai kendaraan di jalan raya.
“Seringkali, kecelakaan selalu diawali dari adanya pelanggaran dan kebanyakan diakibatkan oleh kelalaian pengendara. Untuk itu Jadilah Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas dan Budayakan Keselamatan Sebagai Kebutuhan,” pungkas AKP Nur Zjaeni. (her/inc)