Selesai Amankan Pilkades, Polres Gelar Apel Konsolidasi BKO
Kamis, 01 Desember 2016 22:00 WIBOleh Heriyanto
Oleh Heriyanto
Bojonegoro - Badan Kendali Operasi Polres Bojonegoro menggelar apel konsolidasi pagi tadi, Kamis (01/12/2016) pukul 09.00 WIB di alun-alun Kota Bojonegoro. Apel ini rangka Pilkades serentak di Bojonegoro yang telah berlangsung kemarin Rabu (30/11/2016) di 32 Desa dari 21 Kecamatan di Bojonegoro.
Apel yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro SH SIK MSi dan diikuti oleh seluruh pasukan sebanyak 1.637 personil dari Brimob, Polda Jatim serta Polres jajaran yang sebelumnya telah dilakukan apel gelar pasukan pada hari Selasa tanggal 29 November 2016 yang lalu.
"Alhamdulillah, datang 1.637, pulang juga 1.637 personil dan semua dalam keadaan sehat," kata Kapolres dalam sambutannya.
Selain mengucapkan rasa syukur atas kesehatan seluruh anggota yang melaksanakan BKO, Kapolres juga mengucapkan rasas terima kasih atas dedikasi dan kinerja anggota yang melaksanakan BKO sehingga selama pelaksanaan pencoblosan di semua tempat berjalan dengan aman dan lancar walaupun ada sedikit masalah, namun dapat cepat diselesaikan dengan cepat.
"Semua itu tidak akan terlaksana dengan baik apabila rekan-rekan tidak melaksanakan dengan sungguh-sungguh," tambah Kapolres.
Di akhir sambutannya, tak lupa Kapolres berpesan kepada seluruh anggota untuk menjaga keselamatan selama diperjalanan agar selamat sampai tujuan dan bisa bertemu dengan keluarga kembali.
"Jangan lupa berdoa agar diperjalanan selamat hingga tujuan dan sampaikan salam kami kepada keluarga masing-masing," pungkas Kapolres. (her/moha)