Senam Mata Kurangi Rabun Jauh
Rabu, 21 Oktober 2015 22:00 WIBOleh Mulyanto
Oleh Mulyanto
Mata minus, atau rabun jauh (miopi), banyak dialami oleh masyarakat yang biasanya diatasi dengan memakai kaca mata atau pemasangan lensa kontak.
Sebenarnya, ada salah satu cara yang tergolong efektif, sederhana, murah dan bisa dilakukan oleh siapa saja, yaitu senam mata. Bukan badan saja yang butuh senam, ternyata mata juga.
Senam mata ini bisa membantu mengurangi tingkat kerabunan mata dan dibutuhkan latihan terus-menerus paling sekali tiap hari. Berikut bagaimana senam mata itu :
Hangatkan telapak tangan dengan menggosok satu sama lain. Sekarang tempelkan pada mata Anda dengan lembut. Jangan menekan atau menggosok mata. Hanya menempelkan telapak tangan Anda pada tulang mata Anda dan mencoba untuk merasa santai. Tempatkan dengan benar untuk mencegah cahaya masuk. Jaga agar tetap dalam posisi selama 5 menit lalu lepas tangan Anda. Ulangi latihan ini setiap hari. Ini akan membuat mata Anda santai dan bebas stres.
Pegang pensil di tangan Anda. Fokuslah menatap pensil, dan kemudian ubah posisinya tanpa sedikitpun melepaskan pandangan Anda dari pensil. Dekatkan mata Anda dan kemudian bergerak lagi ke posisi semula. Ikuti gerakan pensil dengan mata Anda. Ulangi latihan ini sehari-hari karena akan meningkatkan fleksibilitas fokus mata Anda.
Putar bola mata Anda. Lakukan lima kali searah jarum jam dan kemudian berlawanan arah jarum jam lima kali. Ulangi beberapa kali sehari, terutama saat bangun tidur dan sebelum tidur. Ini akan membebaskan Anda dari ketegangan dan stres pada mata.
Ambil sebuah lampu atau lilin dan duduk di depannya dengan mata tertutup. Sesuaikan jarak dari lampu jika cahaya terlalu terang. Jaga jarak yang tepat dari lampu. Kemudian gerakkan kepala Anda perlahan-lahan ke arah sisi kanan, tunggu beberapa menit dan kemudian gerakkan kepala Anda ke arah sisi kiri. Ulangi proses ini selama beberapa waktu. Jaga mata Anda tetap tertutup selama proses tersebut. Cobalah untuk melakukannya setiap hari. Anda juga dapat melakukan latihan serupa dengan cara menghadap matahari dengan mata tertutup di pagi hari ketika sinar matahari tidak terlalu terang.
Buatlah titik di dinding dan fokuskan pandangan pada titik itu. Usahakan mata Anda jangan tegang. Tetap fokuskan pandangan Anda pada titik itu selama 10-15 menit. Ulangi metode latihan ini setiap hari karena akan meningkatkan fokus dan konsentrasi mata Anda.
Berdirilah di salah satu sudut ruangan Anda dan amati semua obyek yang ada di ruangan itu dari kiri ke kanan. Berkonsentrasi pada setiap obyek di dalam ruangan, satu per satu. Ulangi proses ini dari kanan ke kiri. Lakukan 2-3 kali sehari. Hal ini akan meningkatkan fokus mata Anda.
Demikian semoga bermanfaat.(*)
Sumber : bramardianto.com