Bojonegoro Youth Summit 2015
Bupati: Pemuda Harus Berbuat, Jangan Hanya Mengkritik
Minggu, 01 November 2015 20:00 WIBOleh Mulyanto
Oleh Mulyanto
Kota - Bupati Bojonegoro Suyoto memberi apresiasi tinggi terhadap kegiatan Bojonegoro Youth Summit (BYS) yang dilaksanakan Sahabat Inspirasi di Gedung Angling Dharma Pemkab Bojonegoro, Minggu (01/11) pagi.
Saat datang pukul 12.00 WIB selesai acara di Kecamatan Gayam, Bupati langsung melihat pajangan ide-ide dan gagasan yang sudah tertempel di dinding buatan Sahabat Inspirasi.
Menurut Suyoto, banyak gagasan dan ide inspiratif untuk kemajuan Bojonegoro, muncul dari kegiatan Bojonegoro Youth Summit. Dia mengaku, sangat terinspirasi dari kegiatan yang diikuti 50 pemuda dari berbagai daerah dan beragam profesi itu.
"Sebagai Bupati, saya berterimakasih sudah ada yang mau peduli dengan Bojonegoro dan menularkan gagasan untuk Bojonegoro. Sekarang ini waktunya anak muda menunjukkan gagasannya, tidak hanya bisa mengkritik saja, tapi juga mencari solusi," ujarnya.
Bupati Suyoto menambahkan, awalnya ada 200-an esai yang ditulis para peserta. Setelah melalui proses seleksi tinggal 50 esai tulisan peserta yang diterima. Dia merasa bangga masih ada pemuda beragam profesi yang kreatif mau menuangkan ide hanya dalam secarik kertas.
"Memang setiap orang hidup harus berbuat. Saya pun ada sedikit kisah hidup, dulu saya juga berjualan Bahasa Arab. Dari rumah ke rumah menawarkan diri untuk ngelesi Bahasa Arab. Tujuannya ya agar saya bisa mendapatkan uang tambahan," tuturnya sembari tertawa kecil.
Suyoto berharap, ke depan kegiatan Bojonegoro Youth Summit ini mampu berlanjut memberikan gagasan-gagasan baru untuk kemajuan Bojonegoro. "Mari bersama mewujudkan Bojonegoro yang maju dan matoh," ajaknya. (mol/tap)
*) Foto bersama peserta BYS