Kegiatan Masyarakat Bojonegoro
Hari Ini Ada Pasar Dadakan di Desa Klampok, Kapas
Sabtu, 07 Oktober 2023 07:00 WIBOleh Rina Handayani
Bojonegoro - Tujuh ketua RT Desa Klampok, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro hendak menggelar Pasar Dadakan hari ini, Sabtu (07/10/2023) di sepanjang jalan desa setempat, mulai pukul 16.00 WIB sampai rampung.
Salah satu panitia kegiatan ini, Nur Syafaat (55) menyebut bahwa kegiatan ini adalah yang ketiga kalinya. "Kegiatan ini sudah digelar dua kali. Rutin tiap malam minggu pertama awal bulan," kata Syafaat.
Menurut Syafaat, kegiatan ini adalah salah satu bentuk langkah nyata solusi yang berawal dari kegelisahan warga yang kerap mengeluh karena Desa Klampok tidak dikenal banyak orang luar. Bahkan sesama warga Kecamatan Kapas sendiri ada banyak yang tidak mengenal Klampok. Meskipun tergolong desa kecil, tetapi Klampok pantas dikunjungi. Karena itu harus ada pemicunya. Harapannya Pasar Dadakan bisa menjadi penarik orang datang ke Klampok.
"Harapannya agar banyak orang yang ke Klampok. Ada banyak warga yang berjualan di sederet jalanan desa. Nanti pengunjung bisa belanja-belanja," jelas Syafaat.
Kegiatan ini adalah inisiasi dari semua ketua RT Desa Klampok yang jumlahnya ada 7. Mereka sepakat mengkoordinir warganya untuk berjualan bersama. Sesuai namanya, Pasar Dadakan, banyak warga yang secara dadakan berjualan. Ada yang berjualan aneka kuliner baik tradisional makanan atau kekinian, juga minuman, fashion atau produk-produk lainnya. Warga diberi kebebasan seluas-luasnya untuk berjualan apa saja.
"Intinya agar gairah ekonomi masyarakat meningkat. Termotivasi berdagang atau jualan. Punya semangat yang tangguh," jelas Syafaat.
Untuk mendukung agar kegiatan ini meriah, panitia juga berusaha menyediakan kupon belanja untuk memanjakan pembeli dan memicu jualan warga terbeli. "Kami akan senang kalau dagangan warga laris manis. Banyak pengunjung yang datang dan beli, sehingga warga punya semangat berdagang," kata Syafaat.
Salah satu pedagang, Malik (38) mengaku senang dengan kegiatan ini. Dia berencana jualan ikan asap. Dia sudah semangat berjualan khusus di pasar dadakan ini di tengah kesibukannya sebagai pekerja konstruksi. Menurut dia meski hanya sehari, tetapi ini berarti. Justeru yang cuma sebentar dan jarang ini, kata Malik, jadi dinanti dan dirindukan.
"Saya ingin mempopulerkan agar masyarakat suka makan ikan. Meski sekali sebulan, semoga ramai pembeli," kata Malik. (rin/mul)
Reporter: Rina Handayani
Editor: Mulyanto