Hari Pendidikan Nasional
Tak Serius Ikuti Upacara
Senin, 02 Mei 2016 14:00 WIBOleh Betty Aulia
Oleh Betty Aulia
MAKNA upacara hari-hari besar nasional makin hari makin terkikis. Tidak tahu pasti apa sebabnya. Terbukti dari peserta upacara, terutama para pelajar, mulai malas dan tidak serius mengikuti jalannya upacara. Mungkin bagi mereka, upacara kini hanya sekadar seremoni tanpa makna. Bisa jadi, belakangan tiada lagi ucapan yang pantas direalisasi dan tauladani.
Seperti yang terlihat saat upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2 Mei, pagi tadi di Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro. Sebagian pelajar peserta upacara di barisan belakang malah asyik duduk-duduk, ngobrol sendiri. Padahal rangkaian upacara tengah berlangsung.
Meski di belakang mereka berdiri beberapa orang guru, tak membuat pelajar itu takut. Mereka tetap asyik duduk sambil bersembunyi di belakang temannya yang berdiri mengikuti jalannya upacara. Aksi pelajar itu kamera beritabojonegoro.com (BBC), Senin (02/05), pukul 08.00 WIB. (ety/tap)