Ratusan Ikan Mati, Timbulkan Bau Amis
Kamis, 04 Agustus 2016 09:00 WIBOleh Vera Astanti
Oleh Vera Astanti
Kota - Ditemukannya ratusan ikan mati di saluran sungai Kelurahan Kepatihan, Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro menimbulkan dugaan adanya pencemaran lingkungan. Namun berdasarkan keterangan warga sekitar, Rini, menerangkan bahwa ikan mati itu karena diobati. Dan kejadian ini bukan yang pertama kalinya terjadi.
Foto ini diambil jurnalis beritabojonegoro.com pada Rabu (03/08) pukul 10.00 WIB. Ikan-ikan berukuran beragam itu mati mengapung di permukaan air. Baunya sungguh menyengat, bau amis ikan.
Penggunaan bahan beracun (potas) dalam penangkapan ikan dapat menimbulkan efek samping yang sangat besar. Tidak hanya ikan yang mati namun dapat menyebabkan kematian organisme lain yang bukan menjadi target. Oleh sebab itu penggunaan bahan beracun (potas) berpotensi menimbulkan kerusakan yang luas terhadap ekosistem.
Selain itu, sesuai Undang-Undang Nomor 45 Tahun 2009 Tentang Perikanan dalam pasal 85 disebutkan bahwa menangkap ikan dengan bahan berbahaya yang dapat mengganggu dan merusak keberlanjutan sumber daya ikan diancam pidana penjara maksimal lima tahun dan denda maksimal sebear Rp 2 miliar. (ver/kik)