Kabar Gembira Bagi Peminat Fotografi
Ikuti Lomba Fotografi Banyu Urip 2017, Tema: Membangun Kemandirian Masyarakat
Rabu, 08 Februari 2017 18:30 WIBOleh Heriyanto
Oleh Heriyanto
Gayam – Bagi Anda yang memiliki minat di bidang fotografi, informasi lomba ini tentu saja menjadi kabar gembira. ExxonMobil Cepu Limited bekerja sama dengan Jaringan Informasi Masyarakat (JIM) Bojonegoro dan Komunitas Fotografi Indonesia (KFI) menyelenggarakan kegiatan Lomba Fotografi Banyu Urip 2017 dengan tema “Membangun Kemandirian Masyarakat”.
Silakan mendaftarkan diri untuk mengikuti lomba ini, yang dilaksanakan pada Minggu 12 Februari 2017. Lomba ini dibuka untuk masyarakat umum. Total hadiah sebesar Rp 50 juta. Buruan..., belum terlambat. Silakan mendaftar.
Ketentuan
- Lomba adalah Rally Foto yang diselenggarakan Minggu 12 Februari start dari Kantor Pusat Inkubasi Bisnis (PIB) Desa Ringintunggal Kecamatan Gayam Kabupaten Bojonegoro.
- Peserta adalah masyarakat umum yang dibagi dalam dua kategori, 1). Profesional dan 2). Amatir
- Pendaftaran dimulai tanggal 1 Februari 2017 dan ditutup pada 10 Februari 2017 (kuota terbatas).
- Foto yang dilombakan akan dipamerkan di gedung Pemkab Bojonegoro pada 19 – 25 Februari 2017.
- Penilaian pemenang favorit akan dilakukan saat pameran itu.
- Pengumuman pemenang dilakukan pada 26 Februari 2017 sekaligus acara hiburan dan foto model.
- Technical Meeting pada 5 Februari 2017 di Gedung PIB Bojonegoro (tidak wajib).
- Membayar uang pendaftaran Rp 50.000 untuk ditukar dengan kaos, ID Card dan snack. Pembayaran dengan cara transfer ke rekening 294149841 BNI Cabang Bojonegoro an. Athok Moch Nur Rozaqy. Bukti transfer harap dikirim melalui WhatsApp ke nomor 082141777240 dengan format Nama Lengkap (spasi) Alamat (spasi) Nomor HP.
- Foto yang dilombakan menjadi hak panitia dan sponsor.
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
Dewan Juri
- Dr Yuyung Abdi (Fotografer Senior)
- KFI Jawa Timur
- EMCL
Silakan kunjungi laman ini untuk mendapat penjelasan lebih lengkap dan mengunduh formulir pendaftaran. (her/moha)