Tidak Ada Bekas Penganiayaan
Kamis, 28 Januari 2016 11:00 WIBOleh Linda Estiyanti
Oleh Linda Estiyanti
KONDISI Jasad korban Kardiman, warga Tuban yang tenggelam di Kali Apur pada Rabu (27/01), diketahui bersih dan tidak ada tanda-tanda bekas penganiayaan. Kondisi itu terungkap setelah jenazah Kardiman diperiksa petugas medis Puskesmas Baureno. Korban dinyatakan meninggal akibat tenggelam karena tidak bisa berenang.
Sebelumnya, usai ditemukan dan diangkat dari Kali Apur, Kamis (28/01) pagi, jenazah Kardiman langsung dimasukkan kantong mayat dan dibawa ke Puskesmas Baureno untuk dilakukan visum. Ketika ditawarkan otopsi, pihak keluarga menolak. Alasannya pihak keluarga sudah menerima kematian korban. Keluarga juga meminta jenazah korban untuk segera dibawa pulang dan dimakamkan. Oleh pihak kepolisian, jenazah korban lalu diantar ke rumah duka menggunakan ambulans Puskesmas Baureno.
Tampak dalam foto petugas medis melakukan pemeriksaan fisik jasad Kardiman di Pukesmas Baureno. Foto diterima redaksi beritabojonegoro.com pukul 09.00 WIB. (lyn/tap)
(baca berita: Korban Tenggelam di Kali Apur Baureno Ditemukan)