Jlangkrong Community Bendo di Kecamatan Kapas
Uji Nyali Naik Sepeda Jlangkrong
Senin, 16 Mei 2016 22:00 WIBOleh Nasruli Chusna
Oleh Nasruli Chusna
PERNAHKAH mengendarai sepeda dengan tinggi lebih dari 3 meter? Tidak banyak orang yang bisa melakukannya. Selain latihan untuk beberapa saat, juga dibutuhkan nyali besar untuk melakukannya. Seperti yang dilakukan beberapa orang yang tergabung dalam Jlangkrong Community Bendo (JCB).
Penggagas JCB adalah Sugeng (48), warga Desa Bendo, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro. Untuk menjumpainya tidaklah susah. Dia dapat ditemui pada lapak bengkel las di samping SD Negeri 1 Bendo. Di situlah dia memodifikasi beberapa sepeda agar berukuran lebih tinggi dari biasanya.
Sepeda-sepeda itu kemudian diberi nama Jlangkrong. Diambil dari salah satu nama sosok makhluk gaib, yang diyakini berpostur tinggi. Kini jumlah anggota mereka sebanyak 30 orang.
Sepeda buatan Sugeng memang tinggi-tinggi. Ada yang setinggi 2 meter, 2,5 meter, ada pula yang 3,4 meter. Berbahan dasar sepeda bekas, lalu disambung dengan besi tabung sesuai dengan selera.
"Komunitas ini berdiri tahun 2014. Awalnya melihat sepeda serupa waktu rekreasi di Candi Borobudur, sampai rumah kok pengen bikin," tutur Sugeng ketika ditemui beritabojonegoro.com (BBC) di bengkelnya, Senin (16/05) pagi.
Sugeng menambahkan, dirinya bersama anggota JCB lainnya sering mengadakan touring keliling Bojonegoro. Terakhir pada Minggu (15/05) kemarin, mereka melakukan perjalanan ke lokasi wisata Kahyangan Api, Desa Sendangrejo, Kecamatan Ngasem.
Seorang pengendara sepeda Jlangkrong, Nastain, mengaku, merasakan sensasi tersendiri ketika mengendarai sepeda Jlangkrong. Namun tentu saja ada beberapa hambatan. Di antaranya adalah bahaya kabel dan ranting pohon.
"Sensasi karena tidak semua bisa mengendarainya. Selain itu nyali juga kian terpacu," kata pria yang biasa mengendarai sepeda setinggi 3,4 meter itu.
Pada BBC, dia mengatakan, paling semangat bersepeda Jlangkrong ketika bulan Ramadan. Untuk itu menjelang Ramadan ini dia sangat getol mengajak anggota JCB lain untuk aktif melakukan touring lagi. (rul/tap)