Disdik Ajukan 81 Sekolah Siap Terapkan K13 Pada 2017
Rabu, 09 November 2016 19:00 WIBOleh Muliyanto
Oleh Muliyanto
Bojonegoro Kota - Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro minggu lalu menyebar angket ke tiap sekolah SMP, SMA dan SMK untuk kesiapan melaksanakan Kurikulum 2013 (K13) tahun depan.
Hasilnya, saat ini sekolah yang sudah bersedia untuk menerapkan K13 ada 81 lembaga, mulai dari SMP, SMA dan SMK. Rinciannya, SMP sebanyak 44 sekolah, SMA 20, dan SMK sebanyak 17.
Kasi Kurikulum Bidang SMP,SMA dan SMK Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro Suwanto mengatakan, tahun 2017 mendatang Disdik akan menambah sekolah untuk melaksanakan Kurikulum 2013 sesuai kesiapan sekolah.
"Kesiapan sekolah ini sesuai angket yang kita berikan tanpa membebani sekolah, yakni jika sekolah sudah siap maka akan kami ajukan ke Pusat agar nanti buku dan pelaksanaan Ujian Nasional mengikuti sesuai kurikulum terbaru," katanya, Rabu (09/11/2016).
Pelaksanaan K13 mulai pertama kali diBojonegoro pada tahun 2013 lalu yang dilaksanakan di 21 sekolah yakni SMP sebanyak 8 Sekolah, SMA 7 dan SMK sebanyak 6.
Sementara berkembang pada tahun 2015, SMP sebanyak 9 sekolah, SMA sebanyak 8 Sekolah dan SMK sebanyak 15 Sekolah.
Wanto menambahkan, untuk sekolah yang belum melaksanakan K13 rencana akan diikutkan pada tahun 2018 mendatang. Sebab sesuai peraturan menteri Pendidikan dan Kebudayaan, pada 2018 mendatang semua sekolah harus sudah melaksanakan K13. Sehingga saat ini diBojonegoro masih sekitar 30 persen sekolah yang belum melaksanakan K13.(mol/moha)