Dua Sepeda Motor Tabrakan di Kapas
Sabtu, 26 November 2016 21:00 WIBOleh Vera Astanti
Oleh Vera Astanti
Kapas - Peringatan bagi pengendara sepeda motor untuk selalu memperhatikan arus lalu lintas dari segala arah. Bila tidak, akan mengalami kecelakaan seperti yang terjadi di Kapas. Peristiwa tersebut terjadi pada hari Sabtu (26/11/2016) pukul 15.30 WIB di jalan raya Bojonegoro - Babat turut wilayah Desa Sukowati Kecamatan Kapas Kabupaten Bojonegoro.
Kecelakaan ini melibatkan dua kendaraan sepeda motor. Yakni sepeda motor Honda Beat yang dikendarai oleh M Badri (39) perangkat Desa Klepek 5/1 Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro. Lawannya sepeda motor Suzuki Satria dikendarai oleh Aris Yulianto (19) warga Desa Balong RT 6 RW 1 Kecamatan Kenduruan Kabupaten Tuban.
Menurut keterangan dari saksi, mulanya Badri mengendarai sepeda motornya dari arah timur ke barat. Sampai di lokasi kejadian, Badri pun berbelok ke kanan dengan menyalakan lampu reteng sebagai tanda atau isyarat berbelok. Namun pada saat yang bersamaan, sebuah sepeda motor yang dikendarai Aris melaju dengan kecepatan tinggi dari arah yang sama timur ke barat dan berada di belakang Badri.
Selanjutnya yang terjadi adalah Motor Aris pun menabrak Badri dan kendaraannya. "Karena jarak sudah dekat dan pengendara sepeda motor Suzuki Satria kurang memperhatikan arus lalu lintas di depannya akhirnya terjadi laka lantas," ungkap Kapolsek Kapas AKP Ngatimin.
Akibat kejadian tersebut, lanjut Kapolsek Kapas, kedua pengendara sepeda motor mengalami luka-luka dan dirawat di RSUD dr Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro. Untuk proses penanganan awal ditangani Polsek Kapas, namun selanjutnya diserahkan kepada Unit Laka Lantas Satlantas Polres Bojonegoro.
Mengingat banyaknya kecelakaan yang terjadi, Kapolsek Ngatimin mewanti wanti untuk selalu berhati-hati dalam berlalu lintas. Terutama saat akan berbelok, menyebrang maupun mendahului harus memperhatikan jarak aman dan situasi arus lalu lintas. "Jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan menjadi kebutuhan," pesannya. (her/kik)