Sat Lantas Polres Bojonegoro, Berikan Pembinaan dan Penyuluhan Keselamatan Berlalu Lintas
Minggu, 15 Januari 2017 20:00 WIBOleh Heriyanto
Oleh Heriyanto
Bojonegoro Kota - Guna menekan angka kecelakaan yang melibatkan pelajar dan anak di bawah umur, Sat Lantas Polres Bojonegoro melalui Unit Dikyasa (Pendidikan dan Rekayasa), pada Minggu (15/01/2017) pagi tadi pada pukul 09.00 WIB, memberikan pembinaan dan penyuluhan tentang keselamatan berlalu lintas kepada anggota Saka Bhayangkara Polres Bojonegoro.
Kegiatan latihan Saka Bhayangakara merupakan kegiatan rutin setiap hari Minggu. Kali ini Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Bojonegoro, Aiptu Suparnoto yang memberikan materi kelaulintasan.
Dalam arahannya, Kanit Dikyasa berpesan kepada seluruh anggota Saka Bhayangkara agar pada saat berkendara, selalu menggunakan helm berstandar SNI, memasang kedua spion serta tidak merubah bunyi knalpot standar dari pabrik yang sudah berstandar SNI, menjadi knalpot brong.
Selain itu, Kanit Dikyasa juga mengingatkan agar pada saat berkendara untuk selalu membawa kelengkapan surat berkendara. Dan terpenting lagi, selalu mematuhi peraturan lalulintas dan rambu-rambu di jalan raya.
“Banyak kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar dan anak dibawah umur, yang awal mulanya disebabkan adanya pelanggaran peraturan lalulintas”, ungkap Aiptu Suparnoto.
Secara terpisah, Kasat Lantas Polres Bojonegoro AKP Prianggo P. Malau mengungkapkan, bahwa saat ini masih banyak kasus kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas yang melibatkan pelajar dan anak dibawah umur.
Sat Lantas Polres Bojonegoro melalui Unit Dikyasa akan selalu memberikan pembinaan dan penyuluhan (binluh) kepada pelajar dengan bekerja sama dengan seluruh sekolah-sekolah yang ada di wilayah Kabupaten Bojonegoro, tentang pentingnya untuk selalu memperhatikan keselamatan dalam berkendara.
“Jadilah pelopor keselamatan dalam berlalu lintas, dan jadikanlah keselamatan sebagai kebutuhan”, pesan Kasat Lantas. (her/inc)