Penemuan Seekor Buaya Piaraan yang Terlepas di Parengan, Tuban, Bikin Heboh Warga
Selasa, 31 Agustus 2021 17:00 WIBOleh Ayu Fadillah
Bojonegoro - Seekor buaya (crocodylus novaeguinae) piaraan warga yang terlepas, ditemukan di gorong-gorong atau saluran air di depan Puskesmas Ponco, di Dusun Bedrek, Desa Selogabus, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Selasa (31/08/2021).
Buaya dengan panjang sekitar 1,2 meter tersebut diketahui milik seorang remaja bernama Haikal (15), yang tinggal tidak jauh dari Puskesmas tersebut, yang memang memiliki hobi memeliharan reptil atau hewan melata.
Buaya tersebut pertama kali diketahui oleh seorang warga yang usai melaksanakan vaksinasi corona di puskesmas tersebut.
Selanjutnya, buaya tersebut ditangkap oleh pemiliknya dengan dibantu warga setempat.
Aparat dari Polsek dan Koramil Parengan, dan Perangkat Desa setempat, serta petugas dari Bidang Konserevasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kabupaten Tuban juga telah mendatangi penemuan buaya tersebut.
Seekor buaya milik warga yang terlepas di depan Puskesmas Ponco, di Dusun Bedrek, Desa Selogabus, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban. (istimewa)
Menurut keterangan Bagio, warga yang tinggal tidak jauh dari lokasi penemuan buaya tersebut kepada awak media ini menjelaskan bahwa buaya tersebut pertama kali diketahui sekitar pukul 12.00 WIB, oleh seorang warga yang usai melaksanakan vaksin di Puskesmas tersebut.
"Tadi ada orang vaksin di Puskesmas, pas mau pulang tidak sengaja di depan pintu Puskesmas melihat buaya itu ada di saluran air. Panjangnya sekitar 1,2 meter," kata Bagio.
Bagio menjelaskan bahwa penemuan buaya tersebut sempat menjadi tontonan warga. Dan setelah buaya tersebut ditangkap, Perangkat Desa Selogabus, aparat dari Polsek dan TNI dari Koramil Parengan, serta petugas dari BKSDA Kabupaten Tuban langsung datang di lokasi penemuan.
"Tadi petugas dari desa, Polsek, juga TNI, dan dari BKSDA sudah datang ke mari. Katanya sih sudah mengantongi surat izin, sehingga diserahkan kembali kepada pemiliknya." kata Bagio.
Warga, saat mengevakuasi seekor buaya milik warga yang terlepas di depan Puskesmas Ponco, di Dusun Bedrek, Desa Selogabus, Kecamatan Parengan, Kabupaten Tuban. (istimewa)
Sementara Ekwan Sugiyanto, ayah dari Haikal atau pemilik dari buaya yang lepas tersebut menuturkan bahwa, buaya yang ditemukan tersebut memang merupakan piaraan anaknya. Menurutnya, hewan tersebut merupakan milik teman anaknya yang dititikan untuk dirawat oleh anaknya sejak 3 bulan lalu.
"Iya, piaraan anak saya. Sebenaranya ceritanya kepunyaan teman anak saya dan dititipkan sementara. Sudah sejak tiga bulan lalu ditipkan di sini," kata Ekwan melalui sambungan telepon selulernya.
Ekwan menjelaskan bahwa buaya tersebut sudah lepas sejak 2 hari lalu dan baru ditemukan kembali pada Selasa (31/08/2021) siang tadi.
"Kemarin dulu itu masih diajak main-main sama anak saya. Dua hari lalu pas anak saya tidur ternyata lepas. Ditemukan tadi siang," kata Ekwan.
Terkait dengan surat izin memelihara, Ekwan mengaku kurang mengetahui secara pasti, namun menurut pengakuan anaknya hewan tersebut telah memiliki izin untuk dipelihara.
"Untuk izin saya kurang tahu, tapi katanya anak-anak seperti itu. Setelah ditangkap tadi dari Polsek, Koramil dan BKSDA sudah datang ke sini. Sekarang ditaruh di kandangnya lagi," kata Ekwan.
Ekwan mengungkapkan bahwa anaknya tersebut memang memiliki hobi memelihara hewan reptil atau melata, seperti buaya, ular python, dan king cobra.
"Sejak SD kelas tiga sampai sekarang sudah suka memelihara hewan reptil," kata Ekwan Sugiyanto. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo