News Ticker
  • Berkas Dukungan Dikembalikan KPU Bojonegoro, Kubu Nurul Azizah-Nafik Sahal Ajukan Gugatan
  • BNN Jateng Serahkan Tersangka DPO Kasus Narkotika ke Kejaksaan Blora
  • Ketua Dekranasda Bojonegoro Ajak Kader untuk Terus Gali Potensi dan Tingkatkan Kreativitas
  • KPU Bojonegoro Kembalikan Dokumen Persyaratan Calon Perseorangan Nurul Azizah-Nafik Sahal
  • Gudang milik Bank BTPN Bojonegoro Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp 60 Juta
  • Ibu Kandung Pelaku Pembuang Bayi di Cepu, Ditangkap Polres Blora di Jepara
  • Tabrakan Motor dengan Truk di Pohwates, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Kapolres Bojonegoro Pimpin Sertijab 3 Pejabat Utama dan 2 Kapolsek Jajaran
  • Sesosok Bayi Laki-laki Ditemukan di Cepu, Blora, 4 Orang Minat Mengadopsi
  • Sepuluh Kali Raih Predikat Opini WTP, Bupati Arief: Kami Persembahkan untuk Masyarakat Blora
  • Pasangan Nurul Azizah-Nafik Sahal Serahkan Dokumen Persyaratan Calon Perseorangan ke KPU Bojonegoro
  • Calon Jemaah Haji asal Bojonegoro Diberangkatkan Pj Bupati Adriyanto
  • Kecelakaan di Balen, Bojonegoro, Seorang Balita Meninggal Dunia di TKP
  • Motif Pelaku Pembacokan di Bojonegoro akibat Faktor Ekonomi, Bukan Asmara
  • Polisi Bojonegoro Tangkap Terduga Pelaku Pembacokan Pria asal Demak
  • Pj Bupati Bojonegoro Pimpin Upacara Pembukaan TMMD di Kecamatan Tambakrejo
  • Seorang Pria asal Demak Jadi Korban Pembacokan di Bojonegoro
  • Polda Jatim Tetapkan 4 Kades di Padangan, Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Dana BKK
  • Pemkab Bojonegoro Bersama Kemenkeu Jatim Gelar ‘Public Sector Leaders Forum’
  • Truk Tangki Tabrak Motor di Margomulyo, Bojonegoro, 3 Orang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tabrakan Bus dan Motor di Baureno, Bojonegoro, Kernet Bus dan Pembonceng Motor Meninggal Dunia
  • Pemkab Bojonegoro Kembali Raih Penghargaan Predikat Opini WTP atas LKPD Tahun 2023
  • Warga Kalitidu, Bojonegoro Dilaporkan Hilang, Diduga Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Pilkada Serentak Bakal Digelar 27 November 2024, Berikut ini Tahapannya
Pria di Sukosewu, Bojonegoro, Meninggal Dunia Tersengat Listrik dari Gitar yang Dimainkan

Peristiwa Orang Tersengat Listrik

Pria di Sukosewu, Bojonegoro, Meninggal Dunia Tersengat Listrik dari Gitar yang Dimainkan

Bojonegoro - Seorang pria bernama Sutrino (33) warga Dusun Bitingan, Desa Sidodadi RT 002 RW 010, Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, pada Jumat (01/10/2021) sekira pukul 17.00 WIB meninggal dunia diduga karena tersengat aliran listrik dari gitar yang dimainkan.
 
 
Sebelum meninggal, korban sedang bermain gitar bersama teman-temannya, namun saat teman-temannya istirahat untuk minum kopi, korban masih bermain sendirian sambil mengutak-atik efek gitar yang dimainkan.
 
Beberapa saat kemudian secara tiba-tiba korban jatuh ke lantai sambil memeluk gitar diduga akibat tersengat listrik dari gitar yang dimainkan. Oleh temen-temannya, korban segera dilarikan ke Puskesmas Sukosewu untuk dilakukan pertolongan, namun setelah 30 menit dirawat, korban meninggal dunia.
 
 

Gitar yang diaminkan Sutrino (33) warga Desa Sidodadi, Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro, yang diduga terdapat aliran listrik yang mengakibatkan korban meninggal. (foto: Dok Istimewa)

 
Kapolsek Sukosewu, Polres Bojonegoro, Inspektur Satu (Iptu) Moch Safi'I, menjelaskan bahwa kronologi kejadian tersebut bermula pada Jumat (01/10/2021) pukul 13.30 WIB, korban bersama teman-temannya sedang berlatih musik di rumah temannya, di Desa Sukosewu RT 017 RW 003, Kecamata Sukosewu, Kabupaen Bojonegoro.
 
Setelah berlatih kurang lebih 2,5 jam, teman-temannya beristirahat untuk minum kopi, sedangkan korban sendirian meneruskan memainkan gitarnya.
 
"Selama memainkan gitarnya, korban memiliki kebiasaan sering mengutak-atik efek gitarnya, dan beberapa saat kemudian tiba-tiba korban jatuh ke lantai sambil memeluk gitar, diduga akibat tersengat listrik," kata Kapolsek Sukosewu, Iptu Moch Safi'i.
 
 
Melihat kejadian tersebut teman-temannya berupaya menolong korban dan salah satu temannya mengambil tindakan dengan cara memutus aliran listrik. Korban yang saat itu tidak sadarkan diri langsung dibawa ke Puskesmas Sukosewu untuk diberikan pertolongan.
 
"Setelah dirawat sekitar 30 menit, nyawa korban tidak tertolong dan meninggal dunia di Puskesmas Sukosewu." kata Kapolsek
 
Dari hasil olah tempat kejadian perkara, diketahui senar gitar yang dimainkan korban terdapat aliran listrik. Dugaan kuat akibat adanya korsleting pada efek gitar yang tersambung dengan gitar yang dimainkan korban.
 
"Saat dilakukan pengecekan dengan tespen, hasilnya senar gitar yang dimainkan korban terdapat aliran listrik. Diduga adanya korsleting pada efek gitar yang tersambung ke gitar yang dimainkan korban." kata Kapolsek.
 
 

Petugas saat lakukan olah TKP di lokasi meninggalnya Sutrino (33) warga Desa Sidodadi, Kecamatan Sukosewu, Kabupaten Bojonegoro, diduga karena tersengat aliran listrik dari gitar yang dimainkan. (foto: Dok Istimewa)

 

Kapolsek menjelaskan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan medis yang di lakukan oleh petugas medis dari Puskesmas Sukosewu, diketahui korban mengalami luka bakar pada di lengan kiri dan dada sebelah kiri, yang diakibatkan oleh sengatan listrik.
 
"Tidak terdapat tanda tanda kekerasan atau penganiayaan pada tubuh korban. Korban meninggal dunia akibat tersengat listrik," kata Kapolsek.
 
 
Masih menurut Kapolsek, bahwa pihak keluarga korban menerima meninggalnya korban akibat tersengat listrik, dan ahli waris korban tidak berkenan untuk dilakukan otopsi yang dikuatkan dengan surat pernyataan.
 
"Kemudian jenazaah korban kami serahkan kepada pihak keluarga untuk dimakaman," kata Kapolsek. (red/imm)
 
 
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
 
Iklan Sesarengan mBangun Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Berita Video

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Bojonegoro - Usai persidangan dengan terdakwa Suyatno (58), seorang kakek asal Dusun Krajan, Desa Pandantoyo, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Quote

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Tuban, 21 November 2023 - Semen Gresik Diving Club (SGDC) kembali menorehkan prestasi pada event Bupati Tuban Cup 2023. Club ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Blora - Direktur Utama (Dirut) Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi memastikan harga beras yang mahal di pasaran saat ini, akan segera ...

1716167269.1972 at start, 1716167269.4234 at end, 0.22623705863953 sec elapsed