Jelang Idul Adha 1437 H
Polres Bojonegoro Siagakan 3 SSK Pasukan Pengamanan Libur Panjang
Sabtu, 10 September 2016 11:00 WIBOleh Wahyudi
Oleh Wahyudi
Bojonegoro Kota - Kepolisian Resor Bojonegoro siap melakukan pengamanan selama libur panjang Hari Raya Idul Adha 1437 H. Sebanyak 3 SSK (Satuan Setingkat Kompi) personel Polres didukung kesatuan samping, yaitu Kompi Pelopor Sat Brimob Polda Jatim, Kodim 0813, Subden POM, Sat Pol PP, dan Dinas Perhubungan telah disiagakan.
Terkait mekanisme pengamanan, Polres Bojonegoro menyiagakan personel sepertiga kekuatan atau sebanyak 1 SSK. Selain pengerahan anggota Polres, juga disiagakan segala peralatan serta perlengkapan guna menunjang pergeseran pasukan, seperti perlengkapan dalmas, alsus SAR, dan seluruh kendaraan dinas.
Kabag Ops Polres Bojonegoro Kompol Teguh Santoso SE menjelaskan, sesuai perintah Kapolres Bojonegoro pihaknya telah merencanakan serangkaian pengamanan menghadapi libur panjang pekan ini. "Pengamanan dilakukan sampai selesai perayaan Idul Adha di wilayah Kabupaten Bojonegoro," ujarnya usai apel pasukan pengamanan Idul Adha di Mapolres, Sabtu (10/09/2016) pagi.
Pada kesempatan itu, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu Sri Bintoro SH SIK MSi juga menyampaikan bahwa selama pelaksanaan libur panjang dan perayaan Idul Adha ini pihaknya menyiagakan seluruh personel beserta peralatan dan perlengkapan yang dimiliki Polres Bojonegoro. Ditambah dukungan dari satuan instansi lain yang siap memberikan pengamanan.
"Kami akan lakukan patroli ke wilayah-wilayah yang rawan tindak kejahatan untuk memberikan rasa aman kepada seluruh warga masyarakat Bojonegoro," tegasnya.
Khusus pada malam takbiran, Polres akan melakukan pengamanan dengan melaksakan apel gabungan. Selain itu, Polsek jajaran juga melaksanakan apel pengamanan takbiran di wilayah masing-masing. Terkecuali Polsek Kota yang akan bergabung dengan Polres. (yud/tap)