Polres Sosialisasikan CAS di Ospek Mahasiswa Baru Unigoro
Minggu, 02 Oktober 2016 13:00 WIBOleh Piping Dian Permadi
Oleh Piping Dian Permadi
Bojonegoro - Bertempat di halaman kampus Universitas Bojonegoro (Unigoro) pagi hari ini, Minggu (02/10/2016) sekira pukul 08.00 WIB, Polres Bojonegoro sosialisasikan CAS (Crime Alarm Sistem).. Sosialisasi tersebut untuk memenuhi undangan kegiatan Ospek mahasiswa baru Unigoro.
Hadir dalam acara edukatif tersebut, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu Sri Bintoro beserta Kabag Sumda, Kasat Binmas dan Kasubbag Pers Bag Sumda.
Disambut langsung oleh Ketua Yayasan Suyitno Bojonegoro Arief Januarso, Kapolres langsung menuju tempat yang telah disediakan di halaman Unigoro untuk menyampaikan materi tentang CAS. Kapolres dengan semangat memaparkan tentang aplikasi berbasis android itu kepada 730 peserta ospek dan para pengurus kampus tersebut.
Selama kurang lebih dua jam, Kapolres menjelaskan bagaimana cara mengunduh serta mengoperasionalkan cara kerja aplikasi andalan Polres Bojonegoro yang saat ini mendapatkan apresiasi dari Pimpinan Polri yaitu CAS.
Kegiatan tersebut mendapatkan sambutan dan apresiasi yang hangat dari para peserta. Apalagi kehadiran dua Polwan Polres Bojonegoro, Bripda Retno dan Bripda Yana. Kedua Polwan tersebut didaulat untuk mempraktekkan secara langsung menggunakan HP bagaimana cara mengunduh dan cara operasional aplikasi yang bisa diunduh melalui play store tersebut dihadapan para hadirin yang hadir.
"Mari sama-sama berpartisipasi dan kerjasama yang baik antara Kepolisian dan masyarakat akademisi demi membantu memelihara situasi kamtibmas yang kondusif,” pesan Kapolres mengakhiri materinya.(her/moha)