Pemkab Bojonegoro Tingkatkan Mutu SDM Pegiat Desa, Melalui Program Beasiswa RPL
Sabtu, 18 November 2023 09:00 WIBOleh Vera Astanty
Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) memiliki program Beasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) yang ditujukan kepada para penggiat desa. Program ini dibuka sejak tahun 2022.
Program ini bekerja sama dengan kampus ternama, seperti Universitas Negeri Surabaya (Unesa), Universitas Brawijaya, Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Kepala DPMD Machmuddin mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), terutama para pegiat desa mulai dari kepala desa, perangkat desa, BPD, pengurus bumdes, pendamping profesional desa, namun juga untuk pengurus PKK desa/ kader-kader pembangunan dan pemberdayaan di desa dan ketua RT RW yang memenuhi syarat.
“Dengan demikian, harapannya dapat mendukung percepatan dan pertumbuhan ekonomi di desa selaras dengan program pembangunan infrasturktur pedesaan,” katanya.
Menurut Machmuddin sampai November 2023 sebanyak seribu lebih peserta yang menerima beasiswa tersebut. Dari tingkat S1 ada sekitar 999 dan untuk S2 ada sekitar 250 peserta.
Salah satu penerima beasiswa S1 adalah Liya Sulistyani Kasi Pelayanan Desa Sumberagung Kecamatan Kepohbaru. Dia mengambil kuliah di Unesa dan sudah wisuda pada September 2023. Dia menceritakan bahwa banyak sekali mendapatkan manfaat dari program ini.
“Program ini menambah pengetahuan saya sebab materi yang disampaikan kontekstual dengan pekerjaan kami. Bagaimana proses pengambilan keputusan, bagaimana berorganisasi, bagaimana bermasyarakat. Sehingga ilmu yang didapat bisa langsung diterapkan.”
Manfaat serupa juga dialami oleh Laily Kurnia Rahmawati - Kaur TU dan Umum Desa Sumberagung Kecamatan Kepohbaru. Laily mengaku dia sebenarnya ingin melanjutkan kuliah S2 namun tidak memiliki biaya. Jadi dia memilih kerja. Adanya program beasiswa RPL Desa ini, dia mendapatkan kesempatan melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Brawijaya.
“Menurut saya Program beasiswa RPL ini sangat bermanfaat sekali bagi para pegiat Desa untuk meningkatkan SDM kita,” terangnya.
Dia juga mengucapkan terima kasih terhadap Pemkab Bojonegoro atas kesempatan yang diberikan padanya.
Reporter : Vera Astanty
Editor : Moh Tohir