Peristiwa Orang Tersengat Listrik
Tersengat Listrik, Seorang Kakek Warga Sukosewu Bojonegoro Meninggal Dunia
Selasa, 28 Mei 2019 17:00 WIBOleh Imam Nurcahyo
Bojonegoro (Sukosewu) - Seorang kakek bernama Basirun (73) warga Dukuh Pencol Desa Klepek RT 011 RW 003 Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro, pada Selasa (28/05/2019) sekira pukul 13.00 WIB, ditemukan meninggal dunia di belakang rumahnya, akibat tersengat aliran listrik.
Sebelumnya, korban sedang memperbaiki arde dan kabel listrik pompa air yang berada di belakang rumahnya, namun korban ditemukan meninggal dunia dengan kondisi memegang kawat atau kabel pompa air yang terdapat aliran listriknya.
Petugas saat lakukan Olah TKP peristiwa meninggalnya Basirun (73) warga Kecamatan Sukosewu Kabupaten Bojonegoro, yang diduga akibat tersengat listrik. Selasa (28/05/2019)
Kapolsek Sukosewu, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Pujiono SH, kepada awak media ini menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi-saksi, kronologi peristiwa tersebut bermula pada Selasa (25/05/2019) sekira pukul 08.00 WIB, tetangga korban mengetahi korban sedang memperbaiki arde kabel listik pompa air yang berada di belakang rumah korban.
Selanjutnya pada pukul 13.00 WIB, korban ditemukan oleh tetangganya dengan kondisi memegang kawat dan kabel pompa air yang terdapat aliran listriknya, sehingga para tetangganya berupaya menolong korban, namun ternyata korban diketahui telah meninggal dunia, sehhingga kejadian tersebut segera dilaporkan pada perangkat desa setempat dan diteruskan ke Polsek Sukosewu.
“Saat petuggas datang, korban sudah dibawa ke dalam rumah namun kondisi kedua tangan korban masih memegang erat kawat dan kabel pompa air, sehingga petugas bersama tim medis melepas kabel dan kawat tersebut,” kata Kapolsek.
Berdasarkan hasi olah TKP dan identifikasi, korban ditemukan dalam posisi tengkurap, kedua tangan di depan dada, tangan kanan memegang kabel sedangkan tangan kiri memegang kawat arde.
Ciri-ciri mayat, jenis kelamin laki-laki laki, perawakan sedang, panjang mayat 163 sentimeter. Korban mengenangkan baju koko warna biru tua dan celana pendek biru muda .
Sementara berdasarkan pemeriksaan petugas kesehatan dari Puskesmas Sukosewu, didapat luka bakar pada bahu kiri, menghitam karena tersengat listrik. Luka bakar mengelupas di punggung tangan kiri, luka bakar menggelupas di jari-jari tangan kiri, luka bakar mengelupas di lengan luar bagian kiri, dan luka bakar terkelupas pada jari kanan serta luka bakar terkelupas di dada kiri.
“Kesimpulan bahwa korban meninggal dunia akibat tersengat aliran listrik dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan atau penganiayaan pada tubuh korban.” kata Kapolsek mengimbuhkan.
Sehubungan dengan hal tersebut, lanjut Kapolsek, dengan adanya kematian korban akibat tersengat aliran listrik, pihak keluarga korban menerima sebagai musibah dan meminta untuk tidak dilakukan otopsi.
“Setelah dibuatkan berita acara, jenazah korban diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.“ pungkas Kapolsek. (red/imm)