Peristiwa Angin Kencang
5 Rumah Warga Tambakrejo, Bojonegoro Roboh Diterjang Angin, Kerugian Capai Rp 160 Juta
Kamis, 08 Januari 2026 22:00 WIBOleh Tim Redaksi
Bojonegoro - Akibat hujan deras disertai angin kencang, mengakibatkan lima rumah warga Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, roboh. Kamis (08/01/2026).
Selain itu, sejumlah rumah warga di kecamatan setempat juga dilaporkan mengalami kerusakan ringan.
Kelima rumah yang roboh tersebut masing-masing milik Sakur (49), Naviudin (43), Ipen (55), Dan Bambang (40), yang berlokasi di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, serta rumah milik Kaspi Praktikno (55), yang berlokasi di Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo.
Beruntung, tidak dilaporkan adanya korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian tersebut. Sementara total kerugian material ditaksir sebesar Rp 160 juta.
Kondisi bangunan rumah warga Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, yang roboh. Kamis (08/01/2026) (Aset: Istimewa)
Kapolsek Tambakrejo, Polres Bojonegoro, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Nursayit, menjelaskan bahwa kronologi kejadian tersebut bermula pada Kamis (08/01/2026) sekitar pukul 17.00 WIB, di wilayah Kecamatan Tambakrejo dan sekitarnya telah terjadi hujan deras disertai angin kencang.
“Setelah kejadian tersebut kami menerima laporan adanya sejumlah rumah warga yang roboh,” tutur Kapolsek AKP Nursayit.
Adapun pemilik rumah warga yang terdampak atau roboh antara lain rumah milik Sakur (49), yang berlokasi di Desa Ngrancang RT 004 RW 01, Kecamatan Tambakrejo. Korban mengalami kerugian materiil Rp 50 juta;
Rumah milik Naviudin (43), yang berlokasi di Desa Ngrancang RT 001 RW 001, Kecamatan Tambakrejo. Korban mengalami kerugian materiil Rp 40 juta;
Rumah milik Ipen (55), yang berlokasi di Desa Ngrancang RT 006 RW 001, Kecamatan Tambakrejo. Korban mengalami kerugian materiil Rp 25 juta;
Petugas saat lakukan olah TKP di lokasi bangunan rumah warga Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, yang roboh. Kamis (08/01/2026) (Aset: Istimewa)
Rumah milik Bambang (40), yang berlokasi di Desa Ngrancang RT 002 RW 001, Kecamatan Tambakrejo. Korban mengalami kerugian materiil Rp 25 juta;
Dan rumah milik Kaspi Praktikno (55), yang berlokasi di Desa Jatimulyo RT 005 RW 003, Kecamatan Tambakrejo. Korban mengalami kerugian materiil sebesar Rp 20 juta.
“Korban jiwa nihil. Total kerugian material 160 juta rupiah,” kata Kapolsek AKP Nursayit.
Lebih lanjut melalui media ini Kapolsek menyampaikan imbauan kepada seluruh masyarakat, khususnya di Kecamatan Tambakrejo dan Kabupaten Bojonegoro umumnya, untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap dampak dari adanya angin kencang jelang musim hujan mendatang.
Pihaknya berpesan jika terjadi hujan yang disertai angin kencang, agar masyarakat senantiasa waspada. Selain itu jika sedang mengendarai kendaraan bermotor, disarankan untuk berhenti sementara, dan mencari tempat parkir atau berteduh yang aman.
"Jika ingin berteduh, jangan berteduh di bawah pohon atau papan reklame." kata Kapolsek AKP Nursayit. (red/imm)
Reporter: Tim Redaksi
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo