News Ticker
  • Pemkab Bojonegoro Bersama Kemenkeu Jatim Gelar ‘Public Sector Leaders Forum’
  • Truk Tangki Tabrak Motor di Margomulyo, Bojonegoro, 3 Orang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tabrakan Bus dan Motor di Baureno, Bojonegoro, Kernet Bus dan Pembonceng Motor Meninggal Dunia
  • Warga Kalitidu, Bojonegoro Dilaporkan Hilang, Diduga Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Kecelakaan Beruntun di Padangan, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Genap Berusia 74 Tahun, RSUD dr Soetijono Blora Kini Miliki 6 Inovasi Layanan Kesehatan 
  • Tinggal Sebatang Kara, Seorang Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Rumahnya
  • Penambang Pasir yang Tenggelam di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro Ditemukan Meninggal
  • Pj Bupati Bojonegoro Launching Program ‘Paman Sehati’
  • Pertemuan Rutin PKK, DWP, dan Perwosi se-Bakorwil II Bojonegoro Digelar di Bojonegoro
  • Buka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Blora Minta Guru Semakin Kreatif dan Inovatif
  • Seorang Penambang Pasir Tradisional di Bojonegoro Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tim Satgas Saber Sampah DLH Blora Masifkan Gerakan Bersih Sampah
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Hadiri Halal Bilahal di Korwil Jepon, Bupati Blora Minta Guru Ikut Atasi Anak Tidak Sekolah
  • Pembangunan Jalan Randublatung-Getas, Blora Bakal Dilanjutkan
  • Jalur Randublatung-Getas, Blora Jadi Alternatif Pemudik
  • Sejumlah Tokoh Lintas Agama Ikut Berlebaran di Blora
  • Pertama Kali Digelar, Festival Thekthek di Blora Berlangsung Meriah
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
Update Corona Blora 27 Mei: OTG 193, ODP 33, PDP 9 Meninggal 7, Positif 24 Sembuh 2 Meninggal 3

Virus Corona

Update Corona Blora 27 Mei: OTG 193, ODP 33, PDP 9 Meninggal 7, Positif 24 Sembuh 2 Meninggal 3

Blora - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blora kembali menyampaikan update perkembangan persebaran pandemi virus Corona (Covid-19) untuk Rabu (27/05/2020).
 
 
Update kali ini disampaikan Sekda Blora, Komang Gede Irawadi SE MSi dengan didampingi Direktur RSUD dr R Soeprapto Cepu, dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Blora.
 
Menurut  Sekda Blora, Komang Gede Irawadi, hari ini menyampaikan update perkembangan persebaran pandemi Covid-19 menerangkan bahwa hingga saat ini potensi persebaran virus masih bisa terjadi. Terlebih jumlah hasil reaktif rapid-test masih bertambah.
 
“Hingga hari ini rapid-test reaktif ada 81 orang, sedangkan yang positif Covid-19 ada 24 orang yang rinciannya 19 dirawat, 2 sembuh, 3 meninggal. Adapun PDP masih ada 9 yang diawasi, ODP 33 yang dipantau, sedangkan OTG ada 193. Pemudik juga mencapai 35.520 jiwa,” ucap Sekda Komang Gede Irawadi. Rabu (27/05/2020)
 
 
 

Infografis peta persebaran warga yang mudik atau pulang kampung di Kabupaten Blora hingga Rabu (27/05/2020)

 
Sekda menjelaskan berdasarkan data tersebut, Sekda meminta agar masyarakat terus meningkatkan kewaspadaan. Utamanya terhadap keberadaan OTG atau Orang Tanpa Gejala yang tidak menyadari bahwa dirinya membawa virus namun kondisi fisiknya sehat dan rentan menularkan ke orang lain.
 
“Seperti saat pelaksanaan rapid-test massal di Alun-alun beberapa hari lalu masih kita jumpai masyarakat yang belum tertib, tidak memakai masker saat naik motor. Ketika dihentikan petugas dan dilakukana rapid-test ternyata hasilnya reaktif. Ini sebagai bukti bahwa kesadaran dan kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan masih kurang,” tutur Sekda.
 
Pihaknya mengajak masyarakat agar bisa bergerak bersama Pemerintah untuk memutus rantai persebaran virus Corona dengan disiplin melaksanakan pola hidup sehat dan patuh pada protokol kesehatan. Seperti wajib pakai masker ketika keluar, tidak berkerumun, rajin cuci tangan pakai sabun.
 
 
 
Sementara itu, Direktur RSUD Cepu, dr. Fathkur Rohim menerangkan bahwa hingga saat ini di rumah sakit yang ia pimpin masih merawat 5 orang di ruang isolasi Flamboyan.
 
“Lima pasien ini, 4 diantaranya memiliki history reaktif rapid-test, sedangkan satunya memiliki riwayat demam sehingga kita rawat di ruang isolasi. Akhir-akhir ini kebanyakan yang kami rawat adalah ibu hamil dan ibu yang usai melahirkan. Hal ini menandakan bahwa ibu hamil rentan terjangkit virus, meskipun belum tentu Covid-19. Namun kita tetap berhati-hati,” ucap dr. Fathkur.
 
Pihaknya juga menyampaikan bahwa 14 tenaga kesehatan RSUD Cepu yang sebelumnya reaktif rapid-test dan menjalani isolasi mandiri di hotel, kini sudah kembali bekerja seperti semula . Karena hasil lab PCR nya menunjukkan bahwa semuanya negatif Covid-19.
 
Dokter Fatkhur juga menakankan bahwa hasil rapid-test tidak bisa dijadikan dasar seseorang terkena virus corona atau tidak. Menurutnya rapid-test hanya digunakan untuk memeriksa daya imunitas tubuh terhadap keberadaan virus.
 
“Rapid-test itu hasilnya reaktif atau non-reaktif, tidak ada hasil positif rapid. Istilah positif atau negatif itu hanya untuk hasil swab test atau usap tenggorokan yang dilakukan melalui laboratorium PCR,” kata dr Fatkhur.
 
 
 
Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bantuan dari Luwes Blora kepada Posko GTTP Covid-19 Kabupaten Blora yang berupa hand sanitizer 100 liter, hand wash 180 botol, masker kain 500 lembar, serta perlengkapan mandi seperti sabun, shampoo dan sikat gigi. Seluruh bantuan diterima oleh Sekda untuk kemudian disalurkan kepada unit layanan kesehatan dan masyarakat. (teg/imm)
 
Iklan Sesarengan mBangun Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Berita Video

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Bojonegoro - Usai persidangan dengan terdakwa Suyatno (58), seorang kakek asal Dusun Krajan, Desa Pandantoyo, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Quote

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Tuban, 21 November 2023 - Semen Gresik Diving Club (SGDC) kembali menorehkan prestasi pada event Bupati Tuban Cup 2023. Club ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Blora - Direktur Utama (Dirut) Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi memastikan harga beras yang mahal di pasaran saat ini, akan segera ...

1715131625.2457 at start, 1715131625.5487 at end, 0.30295300483704 sec elapsed