News Ticker
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
  • Bupati Arief Rohman Usulkan Blora Jadi Kawasan Industri Jateng
  • Datangi Kementerian Perdagangan, Bupati Blora Dorong Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
  • Puluhan Orang Korban Arisan Bodong di Bojonegoro Laporkan Owner ke Polisi
  • Pemkab Blora dan Perhutani Sepakat Tandatagani Kerja Sama Penanggulangan Bencana
  • Tekan Inflasi Jelang Lebaran, PT Blora Patra Gas Gelar Pasar Sembako Murah
  • Ditinggal ke Sawah, Rumah Warga Gayam, Bojonegoro Hangus Terbakar, Kerugian Rp 250 Juta
  • Bupati Arief Berkomitmen Kawal Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Cepu, Blora
  • Seorang Laki-laki Warga Dander, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Pinggir Sungai
  • Lewat TMMD, Jalan Penghubung antar Desa di Wilayah Ngawen, Blora Rampung Dibangun
  • Investasi SDM Masa Depan, Program 'Sekolah Sisan Ngaji' di Blora Dilaunching
  • Ibu Korban Pengeroyokan di Bojonegoro: Penjara Satu Tahun Tak Sebanding dengan Nyawa Anaknya
  • 3 Terdakwa Anak Kasus Pengeroyokan di Dander, Bojonegoro Dituntut Satu Tahun Penjara
  • Temuan Mayat di Rumah Kosong Gegerkan Warga Blora
  • Atasi Kelangkaan Gas LPG di Blora, Pertamina Patra Niaga Tambah Pasokan
  • Usai Minum Minuman Keras, 3 Orang Warga Balen, Bojonegoro Meninggal
  • Anak-anak Desa Bangowan, Blora Isi Waktu Jelang Buka Puasa dengan Latihan Gamelan
Jelang Iduladha, Tim Satgas Pangan Bojonegoro Pantau Harga Sembako di Pasar Tradisional

Jelang Iduladha, Tim Satgas Pangan Bojonegoro Pantau Harga Sembako di Pasar Tradisional

Bojonegoro - Jelang peringatan Hari Raya Iduladha 1441 Hijriyah, Tim Satuan Tugas (Satgas) Pangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, pada Jumat (24/07/2020), lakukan pemantauan harga kebutuhan pokok di Pasar Tradisional Bojonegoro Kota dan pasar Desa Dander.
 
 
Tim pemantau tersebut terdiri dari unsur Dinas Perdagangan, Dinas Ketahan Pangan, Dinas Peternakan dan Perikanan, Satpol PP dan Bagian Perekonomian Setda Pemkab Bojonegoro.
 
Dari hasil pantauan di lapangan, secara umum harga bahan pokok di kedua pasar tersebut relatif stabil. Hal itu disampaikan oleh Kepala Seksi (Kasi) Pengadaan dan Distribusi, Dinas Perdagangan (Disdag) Kabupaten Bojonegoro, Sutikno Sakib.
 
"Hari ini kami terlebih dahulu mendatangi Pasar Kota Bojonegoro yang menjadi acuan, sekaligus juga melihat aktivitas di Rumah Potong Hewan (RPH) Kota, setelah itu kami menyisir ke Pasar Dander," kata Sutikno Sakib. Jumat (24/07/2020).
 
 
 
Menurut dia, saat turun bersama tim untuk memantau langsung di dua pasar tradisional tersebut, harga kebutuhan pokok masih terpantau stabil dan tidak melebihi Harga Acuan Penjualan di Konsumen (HAPK).
 
Dia memberi contoh, misalnya, harga telur ayam ras relatif masih stabil, yaitu kisaran Rp 23 ribu hingga Rp 24 ribu per kilogram. Itu artinya pergerakan harga masih bisa dikontrol.
 
Kemudian untuk minyak goreng kemasan (sps) 2 liter, terhitung sejak tanggal 20 hingga 24 Juli 2020 terpantau stabil, yaitu Rp 25 ribu.
 
Kemudian bawang merah kualitas lokal, dipantau harganya justru mengalami penurunan. Semula pada 20 Juli 2020 harganya Rp 30 ribu per kilogram, namun hari ini turun menjadi Rp 28 ribu per kilogram.
 
Selanjutnya, cabe merah keriting juga masih stabil, yaitu Rp 16 ribu per kilogram. Kemudian untuk daging sapi murni kualitas bagus, ada di kisaran Rp 95 ribu hingga Rp 100 ribu per kilogram.
 
 
 
Sutikno Sakib juga mengungkapkan, bila dalam pantauan ini ditemukan pergerakan kenaikan harga yang signifikan, pihaknya bersama pihak terkait bukan tidak mungkin akan melakukan Operasi Pasar. Namun saat ini justru kondisinya masih terpantau stabil dan stok mencukupi.
 
"Giat pemantauan ini akan terus berlanjut hingga mendekati hari H Lebaran Iduladha. Untuk jadwal pemantauan berikutnya, kami bersama tim akan melakukan pantauan di Pasar Tradisional lain, yaitu Pasar Kalitidu dan Padangan, termasuk RPH Padangan, dilanjut Pasar Sumberrejo dan Kedungadem," kata Sutikno Sakib. (*/imm)
 
Ucapan SELAMAT IDULFITRI 2024 - Pemkab Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Berita Video

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Bojonegoro - Usai persidangan dengan terdakwa Suyatno (58), seorang kakek asal Dusun Krajan, Desa Pandantoyo, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Quote

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Tuban, 21 November 2023 - Semen Gresik Diving Club (SGDC) kembali menorehkan prestasi pada event Bupati Tuban Cup 2023. Club ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Blora - Direktur Utama (Dirut) Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi memastikan harga beras yang mahal di pasaran saat ini, akan segera ...

1713518712.388 at start, 1713518712.6315 at end, 0.24358105659485 sec elapsed