News Ticker
  • Pemkab Bojonegoro Pastikan Proyek Trotoar dan Drainase Tahun 2025 Sesuai Aturan
  • Dispensasi Nikah karena Zina di Bojonegoro Meningkat Tajam Sepanjang 2025
  • Bojonegoro Dapat Alokasi Pupuk Subsidi 130.177 Ton pada 2026
  • Tips Ampuh Mengatasi Kaki Pecah-Pecah
  • 9 Januari dalam Sejarah
  • 5 Rumah Warga Tambakrejo, Bojonegoro Roboh Diterjang Angin, Kerugian Capai Rp 160 Juta
  • Diterjang Angin Kencang, Puluhan Rumah Warga di Ngraho, Bojonegoro Alami Kerusakan
  • Pemkab Blora Terus Dorong Perluasan Rute Trans Jateng
  • RSUD Bojonegoro Resmi Jadi Penyedia Layanan Keselamatan dan Kesehatan Kerja
  • Pemkab Bojonegoro Pasang Stiker Miskin di Rumah KPM Bansos untuk Transparansi
  • Pengalaman Kulineran Bebek THR Surabaya yang Khas dan Unik
  • Tertabrak Kereta Api Argo Bromo Anggrek, Seorang Wartawan di Baureno, Bojonegoro Meninggal
  • Gubernur Khofifah Perkuat Kerja Sama dengan Tiongkok di Bidang SDM dan Perdagangan
  • Pemasangan Stiker Miskin di Rumah KPM Bansos Bojonegoro Hampir Tuntas
  • Kecelakaan di Balen, Bojonegoro, Seorang Pejalan Kaki Meninggal Dunia
  • Gubernur Jatim Tegaskan Kasus Influenza Varian Baru Masih Terkendali
  • Perkuat Sinergi, Rumah Sakit Aisyiyah Lakukan Kunjungan ke BPJS Kesehatan Bojonegoro
  • 8 Januari dalam Sejarah
  • Wamenhaj RI Minta Aparat Hukum Tegas Tangkap Pelaku Korupsi Penyelenggaraan Haji
  • Bupati Bojonegoro Terima Penghargaan Bidang Ketahanan Pangan dari Presiden Prabowo
  • Pemkab Bojonegoro Ikuti Acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional secara Daring
  • APBD Bojonegoro 2026 Ditetapkan Rp6,49 T, Prioritas pada Kesehatan, Pendidikan dan Infrastruktur
  • Hati-Hati! Beredar Akun Facebook Mengaku Bupati Bojonegoro, Mayarakat Diminta Waspada
  • Manfaat Kunyit untuk Kesehatan, dari Anti-Inflamasi hingga Anti-Kanker
Lebaran Virtual, ShopeePay Bagikan 4 Ide THR Unik dan Berkesan untuk Orang Tersayang

Lebaran Virtual, ShopeePay Bagikan 4 Ide THR Unik dan Berkesan untuk Orang Tersayang

ShopeePay sediakan beragam produk dan layanan digital sebagai inspirasi THR Lebaran
 
 
Jakarta - Setelah satu bulan penuh menunaikan ibadah puasa, Hari Raya Idul Fitri yang ditunggu seluruh umat Muslim akhirnya tiba. Di momen kemenangan ini, tradisi berbagi THR menjadi salah satu cara untuk menghangatkan keakraban antar keluarga sebagai bentuk syukur dan harapan di masa depan.
 
Memahami kebutuhan masyarakat dalam berbagi THR, ShopeePay sebagai layanan pembayaran digital yang berkomitmen mendorong akses digitalisasi finansial bagi pelaku bisnis dan konsumen di seluruh Indonesia, membagikan 4 ide THR unik agar momen lebaran semakin berkesan.
 
Berdasarkan riset yang dilakukan ShopeePay bersama Jakpat Mobile Survey tahun 2021, sebanyak 80 persen responden memilih uang digital sebagai metode pembagian THR yang mudah, aman, dan nyaman, terutama di tengah masa pandemi.
 
Hal ini menunjukkan bahwa, walaupun berada jauh dari sanak saudara dan orang tersayang, inovasi teknologi yang dihadirkan oleh layanan pembayaran digital ShopeePay menjadi solusi yang memudahkan masyarakat dalam menjalani tradisi berbagi THR. Tidak hanya dalam bentuk uang tunai, berbagai produk dan layanan yang dihadirkan ShopeePay juga dapat menjadi alternatif THR yang istimewa.
 
 
 
Cindy Candiawan, Head of Campaigns and Growth Marketing ShopeePay mengatakan, “Kembali merayakan Lebaran di tengah pandemi tidak lantas menyurutkan keikhlasan hati untuk berbagi keberkahan sebagai ungkapan rasa syukur dan hormat. Memahami kebutuhan masyarakat untuk mengirim THR di tengah situasi ini, ShopeePay menyediakan berbagai produk dan layanan yang dapat dibeli dengan mudah secara digital. Tidak melulu dalam bentuk uang tunai, THR juga bisa diberikan dalam berbagai alternatif lainnya yang unik dan pastinya berkesan. Kemudahan akses yang kami hadirkan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dan membuat momen Lebaran jadi semakin bermakna.”
 
 
Berikut 4 rekomendasi THR unik dari ShopeePay untuk diberikan kepada orang tersayang di hari raya:
 
1. THR yang Memberi Keuntungan Jangka Panjang dalam Bentuk Investasi Emas
 
Agar THR tidak habis dalam sekejap, investasi emas bisa menjadi salah satu opsi yang memberikan keuntungan jangka panjang dan menjadi bekal di masa depan. Terlebih, tren berinvestasi emas sedang digandrungi masyarakat karena nilai investasinya yang relatif stabil. Pengguna ShopeePay bisa membeli berbagai produk emas dengan mudah melalui merchant terpercaya, seperti Tamasia, IndoGold, atau Aurum Lab. Produk yang ditawarkan juga cukup beragam sehingga bisa disesuaikan dengan selera masing-masing, mulai dari emas batang berbagai ukuran hingga perhiasan emas yang cantik. Gunakan ShopeePay sebagai metode pembayaran untuk memudahkan transaksi pada platform tersebut.
 
2. Traktir Tagihan Listrik, Pulsa, Maupun Paket Internet untuk Keluarga
 
Selain investasi emas, mentraktir tagihan listrik dan pulsa sanak saudara juga bisa jadi salah satu opsi yang unik namun tetap bermanfaat. Apalagi, di masa pandemi ini masyarakat lebih banyak menghabiskan waktu di rumah, sehingga tagihan listrik dan pulsa internet pasti akan melonjak. Walau terlihat sederhana, namun cara ini pasti akan sangat bermakna. Pengguna ShopeePay dapat melakukan transaksi secara jarak jauh melalui fitur Pulsa, Tagihan, & Hiburan di aplikasi Shopee, serta membeli paket internet dan pulsa di provider yang telah bekerja sama dengan ShopeePay, seperti MyTelkomsel, myXL, Axisnet, by.U, dan Smartfren. Jika tagihan listrik dan pulsa internet sudah terpenuhi, silaturahmi online dapat berjalan dengan lancar tanpa takut terputus.
 
 
3. Kirim Sajian Makanan dan Minuman Kekinian
 
Mengirimkan kudapan favorit kepada sanak saudara maupun kerabat dapat menjadi ide THR unik untuk menemani momen Lebaran. Lakukan take away dari restoran favorit kemudian antarkan ke rumah keluarga dan kerabat. Beberapa merchant ShopeePay juga menyediakan pilihan hampers hari raya yang sangat beragam. Untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai merchant ShopeePay terdekat beserta promonya, pengguna bisa manfaatkan fitur Deals Sekitarmu. Selain mudah, pengguna juga bisa menikmati berbagai diskon dan promo menarik lainnya yang tersedia.
 
4. Buku dan Voucher Belajar Daring Agar Lebaran Makin Berfaedah
Merupakan suatu keberkahan yang tiada tara ketika bisa mengembangkan skill dan pengetahuan bersama keluarga di momen Lebaran. Buku dan voucher belajar daring bisa menjadi salah satu ide THR yang memberikan manfaat jangka panjang dan pastinya sangat berkesan. Beragam koleksi buku mulai dari buku pengembangan diri, pelajaran, sejarah, hingga novel inspiratif, dapat dibeli secara online melalui merchant terpercaya seperti Gramedia dan Books&Beyond. Lebih lagi, berbagai platform belajar daring juga menyediakan voucher edukasi, pelatihan, serta sertifikasi yang dapat dibeli melalui aplikasi Shopee. Manfaatkan metode pembayaran digital ShopeePay ketika membeli buku atau voucher belajar daring secara online agar proses berbagi THR dapat dilakukan dengan praktis.
 
 
Empat ide THR di atas dihadirkan ShopeePay untuk memberikan inspirasi maupun solusi bagi pengguna yang ingin berbagi kebahagiaan di hari raya, terutama di masa pandemi. Dengan memanfaatkan layanan ShopeePay, pengguna juga dapat menikmati transaksi tanpa kontak yang aman, mudah, dan memuaskan dalam satu genggaman.
 
Unduh aplikasi Shopee secara gratis melalui App Store atau Google Play dan segera aktifkan ShopeePay. (red/imm)
 
Banner Ucapan Nataru ADS
Berita Terkait
  • Tahukah Anda?

    10 November

  • Tahukah Anda?

    09 November

  • Tahukah Anda?

    08 November

Videotorial

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Berita Video

Penyemayaman Api Abadi Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 di Pendopo Malowopati

Bojonegoro - Bupati Bojonegoro Setyo Wahono, didampingi Wakil Bupati Nurul Azizah dan Ketua DPRD Abdulloh Umar, bersama jajaran Forkopimda Bojonegoro ...

Berita Video

Geopark Bojonegoro Berpeluang Raih UNESCO Global Geopark

Berita Video

Geopark Bojonegoro Berpeluang Raih UNESCO Global Geopark

Bojonegoro - Peluang Bojonegoro Geopark untuk meraih UNESCO Global Geopark (UGGp) cukup besar, karena Bojonegoro mengangkat tema petroleum system paling ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Trump Naikkan Tarif China: Perang Dagang Dimulai Lagi, Siapa yang Akan Paling Terluka ?

Trump Naikkan Tarif China: Perang Dagang Dimulai Lagi, Siapa yang Akan Paling Terluka ?

Surabaya - Ketegangan perang dagang (trade war) antara Amerika Serikat dan China kembali memanas pada tahun 2025. Situasi ini seperti ...

Quote

Bagaimana Ucapan Idulfitri yang Benar Sesuai Sunah Rasulullah

Bagaimana Ucapan Idulfitri yang Benar Sesuai Sunah Rasulullah

Saat datangnya Hari Raya Idulfitri, sering kita liha atau dengar ucapan: "Mohon Maaf Lahir dan Batin, seolah-olah saat IdulfFitri hanya ...

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Bojonegoro - Salah satu putra terbaik asal Bojonegoro, Prof Dr Pratikno MSoc Sc, pada Minggu malam (20/10/2024) kembali dipilih menjadi ...

Eksis

Latihan Serius Berujung Manis, Nyafica Juarai Lomba Bertutur tentang Nilai Hidup Orang Samin

Latihan Serius Berujung Manis, Nyafica Juarai Lomba Bertutur tentang Nilai Hidup Orang Samin

Bojonegoro - Pemkab Bojonegoro menggelar Lomba Bertutur tingkat Kabupaten. Lomba ini berakhir pada Jumat (31/10/2025) kemarin. Sepuluh finalis bersaing memperebutkan ...

Infotorial

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Wujudkan Komitmen Berkelanjutan, PEPC JTB Hijaukan Bojonegoro Melalui Aksi Nyata Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia

Bojonegoro Memperingati hari menanam pohon indonesia 2025, PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Lapangan Jambaran-Tiung Biru (JTB) menegaskan komitmennya dalam menjaga ...

Berita Foto

Foto Evakuasi Serpihan Pesawat T-50i Golden Eagle TNI AU yang Jatuh di Blora

Berita Foto

Foto Evakuasi Serpihan Pesawat T-50i Golden Eagle TNI AU yang Jatuh di Blora

Blora - Petugas gabungan dari TNI, Polri, BPBD dan warga sekitar terus melakukan pencarian terhadap serpihan pesawat tempur T-50i Golden ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Wisata

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Hari Jadi Bojonegoro Ke-348

Berikut ini Rangkaian Acara Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-348 Tahun 2025

Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, telah mengagendakan sejumlah acara untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro (HJB) ke-348 yang jatuh ...

1768016832.2007 at start, 1768016832.4194 at end, 0.21866703033447 sec elapsed