Kecelakaan Lalu Lintas
Gagal Mendahului, Perempuan Pengendara Motor di Tuban Tewas Terlindas Truk
Kamis, 09 September 2021 16:00 WIBOleh Ayu Fadillah
Tuban - Seorang perempuan pengendara motor meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) setelah alami kecelakaan lalu lintas di Jalan Panglima Sudirman, turut Kelurahan Karangsari, Kecamatan Tuban Kota, Kamis (09/09/2021).
Saat itu, pengendara motor tersebut berusaha mendahului truk yang berjalan searah di depannya, namun sepeda motor yang dikendarainya tergelincir dan pengendaranya terjatuh di bawah kolong truk sehingga terlindas truk yang hendak didahului.
Pengendara motor tersebut diketahui bernama Linda Rahayuningsih (38) warga Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Jawa Tumur, yang saat itu mengendarai sepeda motor Honda Revo nomor polisi S 4603 GS, sementara lawannya kendaraan truk nomor polisi H 1728 ES yang dikemudikan Burham (25) asal Desa Tanjungkarang, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Petugas saat lakukan olah TKP kecelakaan lalu-lintas di Jalan Panglima Sudirman, Kota Tuban, Kamis (09/09/2021). (foto: istimewa)
Keplala Unit (Kanit) Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) Sat Lantas Polres Tuban, Inspektur Dua (Ipda) Eko Sulistiono membenarkan adanya peristiwa laka lantas yang melibatkan kendaraan motor roda dua dengan kendaraan truk yang melintas di Jalan Panglima Sudirman, Kota Tuban.
Adapun kronologi kejadian tersebut bermula sepeda motor Honda Revo nomor polisi S 4603 GS yang dikendarai Linda Rahayuningsih berjalan dari arah barat menuju ke timur.
Sesampainya di lokasi kejadian, searah di depannya berjalan truk nomor polisi H 1728 ES yang dikemudikan Burham, dan pengendara motor tersebut berusaha mendahului truk dari sisi kanan.
"Saat berusaha mendahului truk, sepeda motor tersebut tiba-tiba selip. Diduga pemotor tersebut takut atau ragu-ragu karena di depannya juga ada material bahan bangunan, sehingga motornya tergelincir," ucap Ipda Eko Sulistiono.
Akibatnya, pengendara motor tersebut terjatuh di kolong atau bawah badan truk sehingga langsung terlindas. Karena mengalami luka berat korban meninggal dunia di lokasi kejadian.
"Korban mengalami luka berat, sehingga meninggal dunia di TKP," kata Iptu Eko.
Setelah pihaknya menerima laporan, petugas langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengevakusi pengendara motor tersebut untuk dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Koesma Tuban.
"Mayat pengendara motor tersebut kita bawa ke RSUD. Sedangkan, pengemudi truk untuk sementara kita amankan untuk menjalani pemeriksaan di Mapolres Tuban," kata Kanit Laka Lantas Polres Tuban Iptu Eko Sulistiono. (ayu/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo