Jalan-Jalan di Telaga Sarangan
Nikmati Segar Air Telaga dan Pedasnya Sate Kelinci
Sabtu, 01 Oktober 2016 15:00 WIBOleh Vera Astanti
Oleh Vera Astanti
KALAU kita tinggal di kota dengan suhu panas, tentunya sangat mengidamkan suasana dingin ditemani segelas teh hangat dan makanan yang nikmat. Untuk itu, cobalah datang ke Telaga Sarangan, dan nikmati sate kelincinya.
Telaga Sarangan berada kaki lereng Gunung Lawu di Kabupaten Magetan, Jawa Timur. Objek wisata alam ini tidak akan mengecewakan para wisatawan. Dengan suhu yang relatif dingin dibanding Bojonegoro tentunya, dan pemandangan telaga berair jernih serta puncak Gunung Lawu, menambah nyaman suasana.
Telaganya sendiri memiliki kedalaman 28 meter dan luasnya mencapai 30 hektare. Untuk mengelilingi telaga ini tentu melelahkan bila berjalan kaki. Tapi diperbolehkan menggunakan sepeda motor. Bila ingin suasana berbeda, wisatawan dapat juga menyewa kuda. Atau naik speed boat jika ingin menjelajah air Telaga Sarangan.
Jangan lupa bila sudah sampai di Telaga Sarangan, sambil menikmati suasana tempat yang asri sebab dikelilingi oleh bukit-bukit hijau, cobalah kelilingi setiap sudut telaga. Lalu carilah posisi yang menghadap langsung ke arah Gunung Lawu. Abadikan pesona Gunung Lawu bersamamu. Dapatkan foto yang instagramable!
Soal makanan, di Telaga Sarangan ini ada satu menu spesial. Selama ini menu tersebut jadi ciri khas. Apa itu? Yakni sate kelinci. Tidak perlu susah payah mencari sate kelinci. Di setiap sudut telaga terdapat warung-warung kecil yang menjual menu khas, sate kelinci dan pecel. Harganya cukup terjangkau meski di lokasi wisata sekalipun.
Duduk lesehan dengan menikmati segelas minuman hangat dan sesekali mengecap sate kelinci. Di kelilingi pemandangan yang sejuk dan indah akan mampu menghilangkan beban-beban stres anda. Apalagi bila ditemani oleh keluarga, rasanya ingin waktu berhenti sejenak menikmati suasananya bukan?
Di wisata Telaga Sarangan ini, anda juga bisa menikmati dinginnya air telaga dengan menaiki speed boat yang disewakan. Ayo tunggu apa lagi, segera angkat ranselmu dan nikmati hari liburmu dengan mendatangi telaga ini. Selamat berlibur! (ver/tap)