Hadiri Pengajian, Kapolres Bojonegoro Ajak Jamaah Tolak Penyebaran Hoax
Jumat, 30 Maret 2018 11:00 WIBOleh Redaksi
Oleh Redaksi
Bojonegoro (Dander) - Hadiri Pengajian Umum di Pondok Pesantren Adnan Al Charish Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro pada Kamis (29/03/2018) malam, Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro SH SIK MSi, ajak jamaah yang hadir untuk menolak dan melawan penyebaran berita bohong atau hoax.
Dalam sambutannya, Kapolres mengingatkan pada para jamaah bahwa saat ini perkembangan teknologi informasi, sudah sangat canggih dan semakin berkembang, tidak menutup kemungkinan dimanfaatkan oleh golongan tertentu untuk menyebar hoax, yang kebanyakan disebarkan melalui media sosial, yang nantinya dapat meresahkan masyarakat.
"Sekarang ini pilkada jaman now, banyak berita hoax dimunculkan oleh kelompok tertentu untuk kepentingan kelompoknya. Terbukti adanya beberapa penyebar hoax yang ditangkap polisi," tutur Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres mengajak seluruh jamaah yang hadir dan juga seluruh masyarakat, apabila menerima informasi yang belum tentu kebenarannya, hendaknya melakukan pengecekan terlebih dahulu, sebelum menyebarkan lagi pada orang lain.
Kapolres juga mengajak masyarakat untuk bertabayyun, karena dalam kehidupan sehari hari berita hoax maupun gosip hampir selalu ada, dan hal itu kalau dibiarkan akan berdampak negatif yang luar biasa, bahkan bisa terjadi pertumpahan darah.
"Kalau mendapatkan berita atau mendapat informasi jangan mudah percaya, dan jangan langsung menyebarkan, kalaupun mau mengeshare cek apakah ada manfaat untuk orang lain atau tidak," tambahnya.
Diakhir sambutannya, Kapolres meminta doa dan dukungan alim ulama serta masyarakat untuk mendukung tugas kepolisian dalam membasmi penyebaran hoax dan mendukung pelaksanaan pilkada damai.
“Mohon bantuan dan dukungan doa bapak ibu sekalian agar pilkada di Bojonegoro dapat berlansung sukses, aman dan damai,” harap Kapolres. (red/imm)