Banjir Genangani Ruas Jalan Poros Kecamatan Sumberrejo-Kanor, Bojonegoro
Senin, 29 April 2019 10:00 WIBOleh Imam Nurcahyo
Bojonegoro (Sumberrejo) - Akibat hujan lebat yang terjadi pada Minggu (28/04/2019) malam, mengakibatkan ruas jalan PUK poros kecamatan jurusan Sumberrejo-Kanor, tepatnya di Desa Sumuragung Kecamatan Sumberrejo, pada Senin (29/04/2019) pagi ini, tergenang banjir.
Selain akibat curah hujan yang tinggi, genangan air tersebut juga diakibatkan oleh tersumbatnya saluran air atau gorong-gorong, yang saat ini sedang dalam perbaikan.
Genangan air setinggi 10 hingga 20 sentimeter menggenanggi ruas jalan poros kecamatan di Desa Sumuragung Kecamatan Sumberrejo, sepanjang kurang lebih 150 meter.
Selain menggenangi ruas jalan, luapan air air juga menggenangi pekarangan dan sejumlah rumah warga, dengan ketinggian rata-rata 5 sampai 10 sentimeter.
Kondisi jalan PUK poros kecamatan jurusan Sumberrejo-Kanor, di Desa Sumuragung Kecamatan Sumberrejo, yang tergenang banjir. Senin (29/04/2019)
Achmad Chusni, Kepala Dusun Badug Desa Sumuragung, kepada awak media ini menuturkan bahwa luapan air mulai memasuki rumahnya kurang lebih pukul 01.00 WIB, Senin (29/04/2019) dini hari tadi.
Menurutnya, luapan air tersebut datang dari area pesawahan kemudian menggenangi jalan dan pekarangan rumahnya hingga akhirnya masuk ke dalam rumahnya yang berada di RT 14 RW 04, Desa Sumuragung.
“Selain akibat curah hujan yang tinggi, genangan air tersebut juga diakibatkan oleh tersumbatnya saluran air atau gorong-gorong, yang saat ini sedang dalam perbaikan.” kata Achmad Chusni, kepada beritabojonegoro.com, Senin (29/04/2019) pagi.
Achmad Chusni berharap agar pembangunan saluran air atau gorong-gorong di pinggir jalan tersebut dapat segera diselesaikan, sehingga manakala ada hujan dengan intersitas tinggi seperti tadi malam, tidak terjadi banjir lagi.
“Mulai pukul 08.00 WIB pagi ini, genangan air di dalam rumah sudah surut. Demikian juga yang menggenangi ruas jalan, juga mulai surut. Seumur-umur baru kali ini rumah saya kebanjiran,” tutur Achmad Chusni, sambil terbahak.
Sementara itu, Kapolsek Sumberrejo, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Imam Kanafi SH, menuturkan bahwa akibat luapan air tersebut setidaknya ada lima rumah warga yang terdampak luapan banjir genangan tersebut, yaitu rumah milik Subakir, Ketua RT 09 RW 03 Desa Sumuragung, rumah milik Achmad Chusni, Kepala Dusun Badud Desa Sumuragung, yang berada di RT 14 RW 04, kemudian rumah milih Mashadi, mantan Kades Sumuragung, rumah milik Darmono dan Istikanan, juga warga RT 14 RW 04 Desa Sumuragung.
“Saat ini genangan air sudah surut namun tadi sempat mengganggu arus lalu-lintas, karena warga harus berhati-hati saat melintasi ruas jalan yang tergenang air,” kata Kapolsek, AKP Imam Khanafi. (red/imm)