Peringatan Hari Bhayangkara, Polres Bojonegoro Gelar Jalan Sehat
Minggu, 16 Juni 2019 09:00 WIBOleh Imam Nurcahyo
Bojonegoro - Dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019, Polres Bojonegoro pada Minggu (16/06/2019) Jalan Santai dan Senam Bersama.
Kegiatan yang digelar di area car free day (CFD) di seputaran alun-alun Bojonegoro tersebut diikuti ribuan masyarakat Bojonegoro.
Jalan sehat tersebut dilepas langsung oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Ary Fadli SIK MH MSi didampingi jajaran Forpimda Bojonegoro, dengan mengambil start di Jalan Mas Tumapel, tepatnya di timur Watu Semar.
Kapolres Bojonegoro AKBP Ary Fadli SIK MH MSi, saat memberangkatkan jalan sehat dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019, Minggu (16/06/2019).
Kapolres Bojonegoro dalam sambutannya sebelum memberangkatkan para peserta menuturkan bahwa dilaksanakannya kegiatan Jalan Santai dan Senam Bersama tersebut untuk lebih mendekatkan diri polri dengan masyarakat. Menurut Kapolres, polri harus memiliki kedekatan dengan masyarakat karena tanpa dukungan masyarakat, maka Polri tidak akan dapat melaksanakan tugas dengan baik.
"Perlu kerjasama dan dukungan semua elemen masyarakat untuk menjaga kamtibmas, melului kegiatan ini kita harapkan semakin harmonis hubungan kita dengan Masyarakat Bojonegoro," kata Kapolres AKBP Ary Fadli.
Jalan Santai dan Senam Bersama dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019, yang digelar Polres Bojonegoro Minggu (16/06/2019)
Usai melepas jalan sehat, Kapolres bersama Forpimda ikut berbaur bersama masyarakat untuk mengikuti jalan sehat mengelilingi Alun alun Bojonegoro.
Tampak turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Arh Redinal Desanto SSos, Wakil Bupati Bojonegoro, Drs H Budi Irawanto MPd, Ketua Forum Kerukuna Umat Beragama (FKUB) Bojonegoro, KH Alamul Huda, Komisioner KPU Kabupaten Bojonegoro, Komisioner Bawaslu Bojonegoro, sejumlah kepala OPD dan tamu undangan lainnya. (red/imm)