Wisata Kuliner
Rasakan Sensasi Ikan Jambal Bumbu Rujak, di Area Jembatan Sosrodilogo Bojonegoro
Kamis, 28 November 2019 08:00 WIBOleh Dan Kuswan SPd Editor Imam Nurcahyo
Bojonegoro - Adanya Jembatan Sosrodilogo yang menghubungkan Kelurahan Klangon Kecamatan Bojonegoro Kota denggan Kecamatan Trucuk, membawa berkah tersendiri bagi warga sekitar jembatan. Dengan terbukana akses tersebut, Warga Bojonegoro Kota, atau sebaliknya, dengan mudah dapat mengunjungi wilayah seberang Bengawan Solo, dengan melintasi jembatan tersebut.
Kondisi tersebut, membuka peluang bagi warga sekitar jembatan tersebut, untuk membuka usaha, yang salah satunya adalah adalah dengaan beridirinya warung-warung kuliner di area jembatan Sosrodilogo tersebut.
Warung Makan Bu Sri, demikian warga mengenalnya, yang berada di Desa Tulungrejo Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro. Lokasinya berjarak hanya 100 meter dari jembatan Sosrodilogo, menawarka menu istimewa bagi anda pemburu kuliner. Menu Ikan Jambal Bumbu Rujak yang ada di Warung Makan Bu Sri, memiliki cita rasa tersendiri yang patut anda coba.
Musriah, pengelola Warung Makan Bu Sri di Desa Tulungrejo Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro
Bagi anda warga masyarakatt Bojonegoro dan sekitarnya, tentu tidaklah sulit untuk mencari lokasi Warung Makan Bu Sri. Dari arah kota Bojonegoro, anda tingga menuju jembaan Sosrodilogo. Selanjutnya anda harus melintasi jembatan tersebut untuk menuju wilayah Kecamatan Trucuk yang ada di seberang Bengawan Solo.
Dari sana anda belok ke kiri atau ke arah selatan, menuju Desa Tulungrejo. Kurang lebih 100 meter dari ujung jembatan Sosrodilogo.
Bagi anda warga dari luar kota Bojonegoro, anda dapat menemukan lokasi Warung Makan Bu Sri melalui aplikasi Google Maps. Tingal ketik "Warung Makan Bu Sri" maka anda akan menemukan lokasi warung tersebut.
Saat awak media ini berkunjung ke Warung Makan Bu Sri pada Selasa (26/11/2019) pagi, pemilik warung yang nama aslinya Musriah (43), dengan ramah menyapa kami.
Sambil melayani para pembeli, peempuan paruh baya tersebut bercerita. Ia mengaku warung makan miliknya tersebut berdiri sejak kurang lebih setahun lalu atau semenjak adanya jembatan Sosrodilogo. Sayur ikan jambal bumbu rujak ini konon adalah resep dari keluarga.
"Alhamdulillah selalau rame pembelinya. Setiap hari untuk masakan sayur ikan jambal selalu habis. Kebanyakan para pengunjung selalu pesan sayur ikan jambal bumbu rujak." tutur Musriah.
Pengunjung Warung Makan Bu Sri, di Area Jembatan Sosrodilogo Bojonegoro
Musriah menuturkan bahwa harga untuk satu porsi sayur Ikan jambal bumbu rujak dan nasi, ia jual dengan hanya Rp 20 ribu. Sementara, warung makan tersebut mulai buka pukul 08.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB, namun biasanya sebelum warung tutup, menu ikan jambal bumbu rujak terkadang sudah habis terjual.
"Kebanyakan pembeli yang datang adalah warga Kota Bojonegoro, biasanya mereka datang pas sarapan atau pas waktu isitirahat kerja pukul 12.00 WIB siang. Namun banyak juga pembeli dai luar kota yang kebetulan sedang berada di Bojonegoro, mereka tau dari saudaranya atau dari temanya, mereka mampir untuk mencicipi ikan jambal bumbu rujak," katanya.
Selain menawarkan sayur ikan jambal bumbu rujak, Warung Makan Bu Sri, juga menjual menu lainnya, seperti kare ayam kampung, sambel cemeding, dan aneka masakan ikan air tawar lainnya.
Amin (43) salah satu pengujung asal Madiun yang mengaku pegawai swasta yang kebetulan bekerja di Bojonegoro. Dirinya sengaja datang ke Warung Makan Bu Sri untuk mencoba merasakan sensasi makan sayur jambal bumbu rujak tersebut. Ia mengaku mengetahui warung makan tersebut dari teman kantor tempat ia bekerja. Karena merasa penasaran, dirinya sengaja datang untuk mecoba menu masakan ikan jambal bumbu rujak tersebut.
"Daripada penasasaran mending datang langsung saja bersama kawan-kawan ini, ternyat benar juga info dari teman ini. Masakanya enak, masih tradisional sekali, sayur ikan jambal bumbu rujak di bungkus pakai daun pisang, ini yang sangat beda dari yang lain." tutur Amin. (dan/imm)