News Ticker
  • Asosiasi Kontraktor Siap Sukseskan Visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro
  • Menteri ATR/BPN Ajak Kepala Daerah Se-Jateng Kolaborasi Selesaikan Sertifikasi Tanah dan RDTR
  • Ketua TP PKK Bojonegoro Harap Perempuan Aktif dalam Penanggulangan Kemiskinan
  • Bupati Harap Seluruh OPD Laksanakan Langkah-langkah Pencegahan Banjir di Bojonegoro
  • Pertugas Satpol PP Tertibkan Lapak PKL di Sejumlah Lokasi di Blora
  • Pasca Banjir, Wakil Bupati Blora Pimpin Bersih-bersih Sejumlah Sungai di Cepu
  • Wakil Bupati Nurul Azizah Kukuhkan Pengurus KIPAN Bojonegoro
  • Dilaporkan Tenggelam, Pelajar asal Ngawi Ditemukan Meninggal di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro
  • Hadiri Konfercab Fatayat NU, Bupati Bojonegoro Harap Fatayat Jadi Pilar Perubahan Sosial
  • Bupati dan Wakil Bupati Ikuti Gowes Jelajah Wisata Bojonegoro
  • 559 Jemaah Calon Haji di Blora Tahun 2025 Ikuti Manasik Haji
  • Bupati Bersama Wakil Bupati Bojonegoro Silaturahmi ke Rumah Orang Tua Fadly Alberto Hengga
  • Tanggapi Keluhan Petani, Bupati Bojonegoro Harap Penyerapan Gabah Sesuai HPP
  • Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro Hadiri Halal Bihalal Bersama Gubernur dan Wakil Gubarnur Jatim
  • 194 Pelajar Antusias Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Kabupaten Blora
  • Usai Lebaran, Bupati Blora Minta OPD Kerja Cepat dan Tepat
  • Pemkab Bojonegoro Mantabkan Persiapan Program ‘Gayatri’
  • Bupati Bojonegoro Setyo Wahono Pimpin Apel Usai Cuti Bersama Lebaran
  • Blora Ikuti Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi
  • Siap Dukung Swasembada Pangan Nasional, Bupati Siapkan Sektor Pertanian Bojonegoro Lebih Maju
  • Hari Terakhir Libur Lebaran 2025, Stasiun Bojonegoro Layani 2.308 Penumpang
  • Perjalanan Pemkab Blora Perjuangkan Jalan Cabak-Bleboh agar Bisa Dibangun dengan Inpres Jalan
  • Respons Cepat, Pemkab Blora Droping 20 Truk Grosok untuk Perbaiki Ruas Jalan Cabak-Bleboh
  • Bayi Laki-laki Tanpa Pakaian Ditemukan di Semak-semak di Blora
HIV/AIDS, Masihkah Ditakuti?

HIV/AIDS, Masihkah Ditakuti?

*Oleh Dr Achmad Budi Karyono

PADA awal tahun 1980-an dunia dihebohkan oleh penyakit baru yang sangat mematikan dan sangat mudah menular. Mata rantai penularan memang banyak, tetapi sorotan tajam mengarah kepada penularan lewat hubungan seksual. Dan memang kasus yang dilaporkan pertama kali pada tahun 1981 adalah penularan karena hubungan seksual sesama jenis.

Disinilah gemparnya dunia dengan kedatangan penyakit ini, yang kebanyakan ‘dipelopori’ publik figur dunia pula. Sedangkan penemuan kasus pertama kali di Indonesia pada tahun 1987, seorang wisatawan mancanegara meninggal di Bali yang ternyata 2 tahun sebelumnya kedapatan mengidap AIDS. Maka gempar pulalah Indonesia, walau pada saat itu masih terkesan agak ditutupi dan terkesan tabu untuk diungkap terbuka.

Hari ini tanggal 1 Desember, dunia telah menetapkan sebagai Hari AIDS sedunia, sebagai pengingat kita semua agar harus selalu waspada terhadap penyakit yang satu ini. Penyakit berbahaya ini masih menjadi ‘siluman’, masih disembunyikan oleh pengidapnya. Mereka kurang atau bahkan tidak memahami sama sekali, bahwa dengan cara seperti itu akan membahayakan bagi dirinya dan sangat membahayakan bagi orang lain. Dalam hal ini juga sangat ‘mengancam’ para petugas kesehatan yang sedang memberi pertolongan dirinya.

Perlu diketahui juga bahwa kasus HIV/AIDS telah meningkat begitu tajam, sehingga tercatat negara kita tercinta menduduki peringkat 3 di Asia setelah Cina dan India, bahkan ‘mengalahkan’ Thailand. DKI Jakarta memiliki jumlah penderita HIV/ AIDS tertinggi di Indonesia, diikuti Jawa Timur, Papua, Jawa Barat, dan Bali.

Hingga 31 Desember 2011, kasus HIV di Indonesia mencapai sekitar 75.000 kasus dan kasus AIDS sebesar lebih dari 30.000 kasus. Total kasus HIV AIDS di Indonesia adalah 105.000 kasus lebih. Bila dahulu faktor risiko pengguna narkoba suntik merupakan cara penularan tertinggi infeksi HIV di Indonesia, maka saat ini kelompok heteroseksual memiliki jumlah terbanyak.

Itupun merupakan angka yang tercatat, padahal pada realitasnya kasus terpendam seperti ini mengikuti pola fenomena gunung es, artinya kasus tersembunyi yang tidak terlaporkan lebih banyak. Betapa ngeri kalau kita memahami penyebaran penyakit ini, yang seakan aktif bergerilya mencari mangsa disekitar kita yang terkadang tanpa kita sadari pula.

Acquired Immune Deficiency Syndrome (disingkat AIDS) adalah sekumpulan gejala dan infeksi  yang timbul karena rusaknya sistem kekebalan tubuh manusia akibat infeksi virus HIV atau infeksi virus-virus lain yang mirip. Virusnya sendiri bernama Human Immunodeficiency Virus (disingkat HIV)  yaitu virus yang memperlemah kekebalan pada tubuh manusia. Orang yang terkena virus ini akan menjadi rentan terhadap infeksi oportunistik ataupun mudah terkena tumor. Meskipun penanganan yang telah ada dapat memperlambat laju perkembangan virus, namun penyakit ini belum benar-benar bisa dilibas habis atau disembuhkan.

AIDS merupakan bentuk terparah atas akibat infeksi HIV. HIV adalah virus yang biasanya menyerang organ-organ vital sistem kekebalan manusia, dikelenjar getah bening. HIV merusak sel kekebalan secara langsung dan tidak langsung, padahal sel kekebalan dibutuhkan agar sistem ketahanan tubuh dapat berfungsi baik.

Bila HIV telah membunuh sel kekebalan sampai jumlahnya menyusut hingga kurang dari jumlah minimal, maka kekebalan di tingkat sel akan hilang, dan akibatnya ialah kondisi yang disebut AIDS. Infeksi akut HIV akan berlanjut menjadi infeksi laten klinis, kemudian timbul gejala infeksi HIV awal, dan akhirnya AIDS yang diidentifikasi dengan memeriksa jumlah sel kekebalan di dalam darah serta adanya infeksi tertentu.

Tanpa terapi antiretrovirus, rata-rata lamanya perkembangan infeksi HIV menjadi AIDS ialah sembilan sampai sepuluh tahun, dan rata-rata waktu hidup setelah mengalami AIDS hanya sekitar 9,2 bulan. Namun, laju perkembangan penyakit ini pada setiap orang sangat bervariasi, yaitu dari dua minggu sampai 20 tahun.

Banyak faktor yang memengaruhinya, di antaranya ialah kekuatan tubuh untuk bertahan melawan HIV (seperti fungsi kekebalan tubuh) dari orang yang terinfeksi. Orang tua umumnya memiliki kekebalan yang lebih lemah daripada orang yang lebih muda, sehingga lebih berisiko mengalami perkembangan penyakit yang pesat. Akses yang kurang terhadap perawatan kesehatan dan adanya infeksi lainnya seperti tuberkulosis, juga dapat mempercepat perkembangan penyakit ini. Warisan genetik orang yang terinfeksi juga memainkan peran penting. Sejumlah orang kebal secara alami terhadap beberapa varian HIV.

HIV memiliki beberapa variasi genetik dan berbagai bentuk yang berbeda, yang akan menyebabkan laju perkembangan penyakit klinis yang berbeda-beda pula. Terapi antiretrovirus yang sangat aktif akan dapat memperpanjang rata-rata waktu berkembangannya AIDS, serta rata-rata waktu kemampuan penderita bertahan hidup. Bukan merupakan terapi yang tuntas.

HIV dan virus-virus sejenisnya umumnya ditularkan melalui kontak langsung antara lapisan kulit dalam (selaput lendir) atau kulit yang terluka, dengan cairan tubuh yang mengandung HIV, seperti darah, air mani, cairan vagina, cairan presemial, dan air susu ibu. Penularan dapat terjadi melalui hubungan intim (dengan cara apapun), transfusi darah, jarum suntik yang terkontaminasi, antara ibu dan bayi selama kehamilan, bersalin, atau menyusui, serta bentuk kontak lainnya dengan cairan-cairan tubuh tersebut.

Dengan mengetahui gambaran penyakit diatas, tentu bisa melakukan pencegahan. Antara lain dengan menghindari hubungan seksual bebas yang tidak selayaknya, menghindari peralatan tajam yang terkontaminasi, menjauhi berpindahnya cairan tubuh penderita.

Darah yang akan ditransfusikan, telah diskrining dan sudah bebas dari HIV sejak awal tahun 1990an. Sehingga saat ini para pasien yang membutuhkan darah sudah tidak perlu meragukan lagi kualitas darah serta terbebas dari kontaminasi HIV dan beberapa penyakit menular lain.

Peralatan tajam yang digunakan kalangan medis, sudah menggunakan disposible, sekali pakai. Dan petugas medis sendiri juga selalu menerapkan cara untuk melindungi diri dari kontaminasi orang yang dirawat. Jadi hal sterilitas pada kalangan medis sudah tidak perlu dikhawatirkan lagi. Namun apakah penggunaan benda tajam diluar medis juga sudah seperti itu, kita harus lebih waspada.

Identifikasi pada penderita sudah kita lakukan. Kita sudah tidak usah kaget kalau akhir akhir ini kalangan medis merawat di poli penderita HIV sebanyak lebih dari 20 orang sehari dengan 3 kali perminggu. Belum ada obat yang benar benar khusus untuk HIV. Ngeri, tetapi itulah kenyataan saat ini. Oleh karena itu marilah kita melindungi diri dengan menerapkan pola hidup sehat, menjauhi jalan mudah yang menjadi penularan HIV, serta meningkatkan kewaspadaan diri.

Dan yang paling penting dengan Meningkatkan Iman dan Taqwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa, kita akan terbentengi dari HIV / AIDS. Semoga kita selalu sehat. (*)


*) Penulis adalah Sie Pengabdian Masyarakat IDI Cabang Bojonegoro

Iklan Pengurusan Legalitas
Berita Terkait

Videotorial

Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung, Bojonegoro

Berita Video

Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung, Bojonegoro

Bojonegoro - Dalam rangka peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten ...

Berita Video

Proses Evakuasi Orang Tercebur di Dalam Sumur di Ngraho, Bojonegoro

Berita Video

Proses Evakuasi Orang Tercebur di Dalam Sumur di Ngraho, Bojonegoro

Bojonegoro - Seorang laki-laki berinisial SNJ bin SPR (51) warga Dusun Tukbetung, Desa Nganti RT 047 RW 013, Kecamatan Ngraho, ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD

Opini

Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD

Bojonegoro - Jika hari ini ada beberapa kelompok menggiring opini bahwa dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bojonegoro ...

Quote

Bagaimana Ucapan Idulfitri yang Benar Sesuai Sunah Rasulullah

Bagaimana Ucapan Idulfitri yang Benar Sesuai Sunah Rasulullah

Saat datangnya Hari Raya Idulfitri, sering kita liha atau dengar ucapan: "Mohon Maaf Lahir dan Batin, seolah-olah saat IdulfFitri hanya ...

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Bojonegoro - Salah satu putra terbaik asal Bojonegoro, Prof Dr Pratikno MSoc Sc, pada Minggu malam (20/10/2024) kembali dipilih menjadi ...

Infotorial

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Pertamina EP Cepu Dorong Keberlanjutan Hutan dan Kesejahteraan Masyarakat Melalui Agrosilvopastura

Bojonegoro - Pertamina EP Cepu (PEPC) melalui Program Biru Langit Jambaran Tiung Biru meluncurkan inisiatif agrosilvopastura yang mengintegrasikan pengelolaan kehutanan, ...

Berita Foto

Foto Evakuasi Serpihan Pesawat T-50i Golden Eagle TNI AU yang Jatuh di Blora

Berita Foto

Foto Evakuasi Serpihan Pesawat T-50i Golden Eagle TNI AU yang Jatuh di Blora

Blora - Petugas gabungan dari TNI, Polri, BPBD dan warga sekitar terus melakukan pencarian terhadap serpihan pesawat tempur T-50i Golden ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Wisata

Wisata Alam Gua Terawang Ecopark Blora Kini Semakin Menarik

Blora - Objek wisata Gua Terawang Ecopark, di Desa Kedungwungu, Kecamatan Todanan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah menjadi salah satu destinasi ...

Hiburan

Blora Social Media bakal Gelar Festival 'Thethek' untuk Kedua Kalinya

Blora Social Media bakal Gelar Festival 'Thethek' untuk Kedua Kalinya

Blora - Komunitas Blora Social Media (Blosmed) akan menggelar "Festival Thethek" untuk kedua kalinya. Jumat (28/03/2025) mendatang. Dengan mengambil tema ...

1745062375.3338 at start, 1745062375.5636 at end, 0.2297260761261 sec elapsed