Tertimpa Pohon Tumbang, Seorang Pemotor di Bojonegoro Tewas dan Seorang Lainnya Luka Berat
Kamis, 11 November 2021 17:00 WIBOleh Tim Redaksi
Bojonegoro - Sebatang pohon penghijauan berjenis kedondong jaranan yang berada di pinggir Jalan Poros Utama Kecamatan (PUK) Pohwates-Kedungadem, tepatnya di Dukuh Kenting, Desa Pohwates RT 008 RW 003, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, pada Kamis (11/11/2021) sekira pukul 12.50 WIB, roboh atau tumbang.
Pohon tersebut menimpa 2 orang pengendara sepeda motor, masing-masing bernama Bunarianto (46), warga Dusun Beton, Desa Megale RT 011 RW 003, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro, dan Supriyono (54), warga Desa Kepoh RT 003 RW 002, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro.
Akibat kejadian tersebut, korban Bunariyanto meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara korban Supriyono, dalam kondisi kritis dan saat ini di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumberrejo, Bojonegoro.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, Acmad Gunawan SSTP, saat beri keterangan Kamis (11/11/2021) (Istimewa)
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, Acmad Gunawan SSTP, saat dikonfirmasi awak media ini menjelaskan bahwa saat kejadian, kondisi cuaca di lokasi kejadian sedang gerimis.
Saat itu, kedua korban sedang mengendarai sepeda motor Honda Verza nomor polisi S 3869 CX, dari arah utara ke selatan, dan sesampai di lokasi tersebut tiba-tiba sebatang pohon penghijauan kedondong jaranan yang ada di pinggir jalan sisi barat jalan raya, roboh, dan menimpa kendaraan yang dikendarai kedua korban, sehingga korban berikut kendaraannya terjatuh.
Akibat kejadian tersebut, korban Bunariyanto meninggal dunia di lokasi kejadian, sementara korban Supriyono mengalami luka berat dan tidak sadarkan diri.
"Kami menerima laporan terjadi pohon tumbang di ruas jalan Kepohbaru tepatnya di Desa Kepohwates. Ada warga yang melintas tertimpa pohon tersebut," kata Acmad Gunawan.
Acmad Gunawan menambahkan bahwa setelah mendapat laporan, pihaknya langsung mendatangi lokasi kejadian untuk membersihkan batang dan ranting pohon yang roboh tersebut, agar arus lalu-lintas kembali normal, karena akses jalan tertutup pohon tumbang tersebut sehingga arus lalu-lintas sempat tersendat
"Setelah sampai di lokasi korban teridentifikasi telah meninggal dunia dan satu orang lagi luka-luka. Selanjutnya kedua korabn dievakuasi ke RSSUD Sumberrejo," kata Acmad Gunawan.
Saat ini, peristiwa pohon tumbang tersebut ditangan aparat kepolisian dari Polsek Kepohbaru, Polres Bojonegoro. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo