Peristiwa Kebakaran
Kandang Warga Kasiman, Bojonegoro Terbakar, 55 Ribu Ayam Terpanggang Api, Kerugian Rp 3 Miliar
Selasa, 07 Juni 2022 22:00 WIBOleh Tim Redaksi
Bojonegoro - Kebakaran hebat menghanguskan kandang ayam milik Budi Santoso (29) yang berlokasi di Desa Kasiman RT 004 RW 004, Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Selasa (07/06/2022), sekira pukul 14.15 WIB.
Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian tersebut, namun dua unit bangunan kandang yang berisi 55.000 ekor ayam potong (broiler), hangus terbakar. Akibatnya, korban ditaksir menderita kerugian material kurang lebih Rp 3 miliar.
Sementara, penyebab kebakaran atau sumber api diduga berasal dari korsleting listrik dari kabel yang berada di dalam kandang.
Kebakaran kandang ayam milik Budi Santoso (29) di Desa Kasiman, Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Selasa (07/06/2022). (foto: dok istimewa)
Pelaksana Tugas (Plt) Kapolsek Kasiman, Polres Bojonegoro, Inspektur Satu (Iptu) Badri, dikonfirmasi awak media ini mebenarkan peristiwa kebakaran tersebut.
Menurutnya, kronologi kebakaran tersebut berawal saat saksi Mariyono (36) dan Eko Pramono (20), keduanya pekerja kandang milik korban sedang duduk santai di depan kandang, namun tiba-tiba kedua saksi melihat ada percikan bunga api dari kabel di bagian atas kandang ayam.
"Kemudian keluar asap dan kobaran api," tutur Iptu Badri.
Mengetahui lejadian tersebut, kedua saksi berusaha masuk ke dalam kandang untuk mencoba memadamkan api.
"Karena api cepat sekali membesar, keduanya takut dan tidak jadi memadamkan api. Kemudian kedua saksi berlari meninggalkan kandang untuk menyelamatkan diri, sembul berteriak meminta tolong pada warga sekitar," kata Kapolsek.
Petugas saat lakukan pemadaman kebakaran kandang ayam milik Budi Santoso (29) di Desa Kasiman, Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Selasa (07/06/2022). (foto: dok istimewa)
Waga yang mendengar teriakan kedua saksi segera berdatangan untuk membantu memadamkan api sambil meminta bantuan mobil pemadam kebakaran dai Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos Padangan.
"Api sangat cepat membakar dua unit bangunan kandang yang berisi 55.000 ayam boiler. " kata Kapolsek.
Selang 15 menit kemudian datang mobil pemdam kebakaran untuk membantu memadamkan api.
"Setelah dilakukan penyemprotan, selang satu jam kemudian api berhasil dipadamkan." kata Kapolsek.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. "Akibat dari terbakarnya dua kandang ayam tersebut korban Budi Santoso.menderita kerugian material sebesar tiga miliar rupiah," kata Kapolsek. (red/imm)
Edtor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo