Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan Wanita di Kamar Hotel di Blora
Rabu, 18 Januari 2023 09:00 WIBOleh Priyo SPd
Blora - Dalam kurun waktu kurang lebih sekitar 30 jam atau pada Rabu pagi (18/01/2023), aparat kepolisan dari Polres Blora berhasil mengamankan terduga pelaku pembunuhan perempuan di salah satu kamar hotel, di Jalan Raya Blora-Purwodadi, turut Dukuh Sukorame, Desa Tutup, Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Selasa (17/01/2023).
Dari data yang dihimpun, pelaku merupakan seorang laki-laki paruh baya, ditangkap petugas tak jauh dari lokasi pembunuhan, dengan jarak kurang lebih sekitar lima kilometer.
Dari video yang beredar, petugas menangkap terduga pelaku di area persawahan di Kelurahan Sonorejo, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora. Saat dilakukan penangkapan, pelaku tidak menggunakan baju dan hanya menggunakan celana pendek.
Petugas saat mengamankan terduga pelaku pembunuhan perempuan di salah satu kamar hoteldi Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora. Rabu (18/01/2023) (Foto: Dok Istimewa)
Kasi Humas Polres Blora AKP Budi Yuwono saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon selulernya membenarkan penangkapan seorang laki-laki yang diduga pelaku pembunuhan seorang wanita di salah satu Hotel di Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora.
"Ya mas saat ini sedang dalam perjalanan dari lokasi penangkapan menuju Polres. Langsung dilakukan pemeriksaan intensif, yang jelas sudah ditangkap," tutur AKP Budi Yuwono. Rabu pagi ( 18/01/2023).
Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat perempuan ditemukan di lantai dua salah satu kamar hotel di Kecamatan Tunjungan, Kabupaten Blora Jawa Tengah. Selasa (17/01/2023).
Korban berinisial M (35), warga Kelurahan Kunden, Kabupaten Blora. Korban ditemukan tewas bersimbah darah dengan sejumlah luka bekas benda tajam di bagian leher.
Menurut keterangan pihak kepolisan, korban diduga merupakan pembunuhan, namun polisi masih akan melakukan penyelidikan lebih lanjut, hingga akhirnya terduga pelaku berhasil ditangkap pada Rabu (18/01/2023). (teg/imm)
Reporter: Priyo SPd
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo