Pemkab Bojonegoro Gelar Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Tahun 2019
Selasa, 19 November 2019 20:00 WIBOleh Dan Kuswan SPd Editor Imam Nurcahyo
Bojonegoro - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinpora) Kabupaten Bojonegoro, menggelar Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Kabupaten Bojonegoro Tahun 2019, yang menurut rencana, digelar mulai Selasa (19/11/2019) hingga Kamis (28/11/2019) bertempat di Gelanggang Olahraga (GOR) Dabonsia Ngumpakdalem Dander Bojonegoro.
Kejuaraan tersebut dibuka oleh Bupati Bojonegoro,Dr Hj Anna Muawanah, dihadiri Jajaran Forpimda Bojonegoro, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinpora) Kabupaten Bojonegoro, KONI Bojonegoro, Para Wasit, Official dan seluruh peserta Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Kabupaten Bojonegoro Tahun 2019
Sekretaris Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinpora) Kabupaten Bojonegoro, Mashuri SE, yang juga selaku Ketua panitia Penyelenggara, dalam laporannya menyampaikan bahwa Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Kabupaten Bojonegoro Tahun 2019, digelar selama 10 hari mulai tanggal 19 - 28 November 2019, diikuti 63 tim kecamata, yang terdiri dari 15 tim untuk Kelompok Umur 16 tahun (U16) Putra; 9 tim untuk Kelompok Umur 16 tahun (U16) Putri; 29 tim untuk Kelompok Umur 21 tahun (U21) Putra; dan 10 tim untuk Kelompok Umur 21 tahun (U21) Putri.
"Total hadiah yang disediakan panitia sebesar 112,5 juta rupiah," kata Mashuri.
Mashuri juga menyampaikan bahwa Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Kabupaten Bojonegoro Tahun 2019, mengambil tema "Melalui Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III kabupaten Bojonegoro Tahun 2019, Kita Tingkatkan Prestasi Bola Voli Menuju Bojonegoro Unggul dan Produktif".
"Terima kasi kepada pihak-pihak yanng telah membarikan bantuan dan dukungan sehingga kegiatan ini Inshaa Allah dapat terlaksana dengan baik," kata Mashuri SE.
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinpora) Kabupaten Bojonegoro, Dandi Suprayitno AP MSi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Kabupaten Bojonegoro Tahun 2019, tersebut memiliki tujuan untuk mempererat rasa persatuan dan kesatuan; menggali potensi atlet-atlet berbakat lokal Bojonegoro; Memberikan wadah kompetisi untuk atlet-atlet bola voli lokal Bojonegoro, sekaligus juga sebagai rangkaian peringatan Hari jari Kabupaten Bojonegoro.
"Kejuaraan ini sebagai upaya untuk menggali dan mengoptimalkan potensi atlet-atlet lokal Bojonegoro." kata Dandi
Pada kesempatan tersebut, Dandi juga berharap agar dalam pelaksanaan Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup Tahun 2020 mendatang, seluruh kecamatan di kabupaten Bojonegoro dapat mengirimkan perwakilan atau tim, untuk mengikuti kejuaraan tersebut.
"Kami harap tahun depan seluruh kecamatan di Kabupaten Bojonegoro dapat mengikuti kejuaraan bole voli ini," tutur Dandi Suprayitno.
Bupati Bojonegoro, Dr Hj Anna Muawanah, saat beri sambutan dalam Pembukaan Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III Kabupaten Bojonegoro Tahun 2019, di GOR Dabonsia Ngumpakdalem Dander Bojonegoro. Selasa (19/11/2019)
Bupati Bojonegoro, Dr Hj Anna Muawanah, dalam sambutannya menuturkan bahwa olahraga bola voli merupakan olahraga yang digemari dan populer di kalangan masyarakat. menurut Bupati, selama ini banyak sekali turnamen bola voli yang diselenggarakan di Kabupaten Bojonegoro, akan tetapi turnamen tersebut lebih banyak bebas bon, sehingga banyak pemain dari luar Bojonegoro yang bertanding pada turnamen tersebut, sedangkan pemain lokal Bojonegoro kurang mendapatkan kesempatan.
"Hal ini tentu kurang baik bagi pengembangan dan peningkatan prestasi atlet-atlet bola voli Kabupaten Bojonegoro." tutur Bupati.
Pemerintah Kabupaten Bojonegoro melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bojonegoro menggagas dan menyiapkan kader atlet lokal pada jenjang U-16 dan U-21. Hal ini merupakan strategi dan komitmen dari Pemerintah Kabupaten Bojonegoro dalam Pembinaan dan Pengembangan Olahraga Prestasi di Kabupaten Bojonegoro,
"Dengan diselenggarakannya Kejuaraan Bola Voli ini, dapat mempererat rasa persatuan dan kesatuan serta menggali potensi atlet-atlet berbakat yang dapat diproyeksikan ke even yang lebih tinggi dan lebih bergengsi lainnya, baik tingkat regional maupun nasional dan menghasilkan pemenang atau juara." kata Bupati
Pada kesempatan tersebut Bupati berpesan kepada apara atlet untuk mengerahkan segenap kemampuannya dengan dilandasi jiwa sportivitas yang tinggi, sehingga dapat menghargai dan mengakui keunggulan lawan, juga menyadari dan menerima kekalahan dalam pertandingan. Ikuti peraturan pertandingan yang telah ditetapkan dan patuhi keputusan wasit.
Sementara kepada para wasit dan hakim garis, Bupati juga berpesan utntuk bertugaslah secara Jujur, tegas dan Objektif. Sedangkan kepada Para Panitia persiapkanlah pertandingan demi pertandingan dengan sebaik-baiknya.
"Dan tak lupa kepada para penonton dan masyarakat Bojonegoro, saya berharap agar ikut memeriahkan kegiatan Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup ini." tutur Bupati Anna Muawanah. (red/imm)
Berikut ini peserta Kejuaraan Bola Voli Bupati Cup III kabupaten Bojonegoro Tahun 2019:
Kelompok Umur 16 tahun (U16) Putra diikuti 15 tim atau kecamatan, yaitu: Kecamatan Dander; Gondang; Purwosari; Kanor; Kedewan; Kalitidu; Gayam; Kasiman; Bubulan; Sukosewu; Sumberejo; Balen; Malo; Bojonegoro; dan Kecamatan Trucuk.
Kelompok Umur 16 tahun (U16) Putri diikuti 9 tim atau kecamatan, yaitu: Kecamatan ;Balen Kedungadem; Trucuk; Gondang; Ngambon; Kedewan; Sekar; Bojonegoro; dan Kecamatan Kanor.
Kelompok Umur 21 tahun (U21) Putra diikuti 29 tim atau kecamatan, dimana Kecamatan Sukosewu menurunkan 2 tim, yaitu: Kecamatan Kalitidu; Ngasem; Kedewan; Gayam; Margomulyo; Ngambon; Kedungadem; Kepohbaru; Sukosewu A; Balen; Kapas; Sugihwaras; Malo; Sukosewu B; Padangan; Kasiman; Tambakrejo; Baureno; Trucuk; Temayang; Purwosari; Sumberejo; Bubulan; Bojonegoro; Kanor; Ngraho; Sekar; Gondang; dan Kecamatan Dander.
Kelompok Umur 21 tahun (U21) Putr1 diikuti 10 tim atau kecamatan, yaitu: Kecamatan Kedungadem; Sukosewu; Kapas; Kedewan; Sumberejo; Kanor; Ngasem; Bojonegoro; Gondang; dan Kecamatan Balen.