Antisipasi Kecelakaan Lalu Lintas, Sat Lantas Polres Bojonegoro Tandai Jalan Berlubang
Rabu, 03 Februari 2021 20:00 WIBOleh Tim Redaksi Editor Imam Nurcahyo
Bojonegoro - Jajaran Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Bojonegoro, bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bojonegoro dan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jawa Timur, pada Rabu (03/02/2021), lakukan survey dan pengecekan jalan nasional jalur Bojonegoro-Cepu, yang disinyalir mengalami kerusakan dan terdapat lubang jalan di sejumlah lokasi.
Selain itu, petugas juga melakukan pemeriksaan atau pengecekan di sejumlah ruas jalan lainnya antara lain di Jalan Ahmad Yani Bojonegoro, Jalan Untung Suropati Bojonegoro, dan Jalan MT Haryono Bojonegoro.
Guna mengantisipasi agar tidak terjadi kecelakaan lalu-lintas, petugas Sat Lantas Polres Bojonegoro memberikan tanda sementara agar pengguna jalan berhati-hati dan waspada terhadap jalan yang berlubang atau mengalami kerusakan.
Petugas saat memberikan tanda sementara agar pengguna jalan berhati-hati dan waspada terhadap jalan yang berlubang atau mengalami kerusakan. (foto: istimewa)
Kasat Lantas Polres Bojonegoro, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Heru Sudjio Budi Santoso SH, menuturkan bahwa pihaknya bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bojonegoro dan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jawa Timur, telah melaksanakan pengecekan jalan berlubang di jalur utama dan lokasi strategis, di jalan nasional Bojonegoro-Cepu, serta sejumlah ruas jalan lainnya di dalam kota Bojonegoro.
"Hari ini kita melaksanakan kegiatan pengecekan jalan berlubang bersama Dinas Perhubungan Bojonegoro dan Dinas PU Bina Marga Provinsi Jatim." tutur AKP Heru Sudjio.
AKP Heru menjelaskan bahwa sebelum dilaksanakan perbaikan, dan guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu-lintas akibat jalan berlubang tersebut, pihaknya untuk sementara memberikan tanda menggunakan cat, agar pengguna jalan berhati-hati dan waspada terhadap jalan yang berlubang tersebut.
"Kegiatan dilaksanakan dengan pemberian tanda sementara bagi pengguna jalan, sebagai tanda waspada terhadap jalan yang berlubang atau yang mengalami kerusakan." kata Kasat Lantas.
Masih menurut Kasat Lantas bahwa kegiatan survey atau pengecekan jalan tersebut dalam rangka pengumpulan data untuk bahan dalam rapat forum lalu-lintas angkutan jalan (LLAJ) Kabupaten Bojonegoro.
"Kegiatan ini merupakan survey awal guna pengumpulan data untuk bahan dalam rapat Forum LLAJ Bojonegoro, sekaligus merupakan implementasi penguatan sinergisme Polri di bidang Kamseltibcarlantas," kata Kasat Lantas, AKP Heru Sudjio Budi Santoso SH. (red/imm)