Peristiwa Kebakaran
Warung Bakso di Sumberrejo, Bojonegoro, Terbakar, Kerugian Capai Rp 30 Juta
Kamis, 13 Mei 2021 14:30 WIBOleh Dan Kuswan Editor Imam Nurcahyo
Bojonegoro - Kebakaran kembali terjadi di wilayah Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Kamis (13/05/2021) pukul 11.30 WIB. Kebakaran tersebut menghanguskan bangunan warung atau kios yang dipergunkanan untuk berjualan bakso milik Mansu (60), yang berlokasi di Desa Talun RT 006 RW 002, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro.
Tidak ada korban jiwa maupun korban luka-luka dalam kejadian tersebut, namun sebagian bangunan warung berikut sejumlah perabotan yang ada di dalam warung tersebut turut terbakar. Korban ditaksir menderita kerugian sebesar Rp 30 juta.
Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut. Dugaan sementara sumber api berasal dari tabung gas elpiji yang bocor yang kemudian apinnya membesar dan membakar bangunan warung milik korban.
Petugas saat berupaya memadamkan kebakaran warung atau kios bakso milik Mansu (60), di Desa Talun, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro. Kamis (13/05/2021) (foto: Istimewa)
Kepala Bidang (Kabid) Pemadaman dan Penyelamatan, Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, Ahmad Adi Winarto SH MKn, saat dikonfirmasi awak media ini membenarkan bahwa pihaknya telah menerima laporan terkait adanya kebakaran bangunan warung atau kios yang dipergunkanan untuk berjualan bakso milik Mansu (60), di Desa Talun RT 006 RW 002, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro.
"Dinas Kebakaran Pols Baureno pada pukul 11.42 WIB menerima laporan dari warga setempat yang melaporkan kebakaran kios atau ruko di Desa Talun, Kecamatan Sumberrejo," kata Adi Winarto.
Adi Winarto menyampaikan bahwa berdasarkan keterangan saksi, kebakaran diperkirakan mulai terjadi pada pukul 11.30 WIB. Menurutnya, setelah menerima laporan, Dinas Damkar Pos Baureno segera mengirimkan 1 unit mobil pemadam kebakaran dengan kekuatan 4 orang personel.
"Petugas sampai di lokasi pukul 11.52 WIB. Api dapat dipadamkan dan dilanjutkan pendinginan serta pembasahan hingga pukul 12.17 WIB, " kata Adi Winarto.
Adi Winarto menuturkan, bahwa berdasarkan keterangan saksi, penyebab kebakaran atau sumber api diduga berasal dari tabung gas elpiji yang bocor yang kemudian apinnya membesar dan membakar warung milik korban.
Sementara, akibat kebakaran tersebut bangunan kios milik korban terbakar 35 persen. Selain itu sejumlah perabotan untuk berjualan bakso, kulkan dan kipas angin yang ada di dalam warung tersebut turut terbakar.
"Korban jiwa nihil. Korban ditaksir menderita kerugian sebesar Rp 30 juta." kata Adi Winarto.
Menyikapi banyaknya peristiwa kebakaran jelang musim kemarau saat ini, Dinas Pemaam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro mengimbau kepada warga masyarakat agar lebih berhati-hati dan tetap waspada terhadap potensi timbulnya musibah kebakaran.
Selanjutnya disampaikan kepada masyarakat di Kabupaten Bojonegoro, jika sewaktu-waktu terjadi peristiwa kebakaran, segera hubungi Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bojonegoro terdekat, pada nomor telepon berikut ini.
Pos Bojonegoro Kota, Telp: 082330668443; Pos Baureno, Telp: 08113471446; Pos Temayang, Telp: 08113471447; Pos Padangan, Telp: 08113471448; Pos Kedungadem, Telp: 08113487037; Pos Sekar, Telp: 08113487038 dan Pos Ngambon, Telp: 08113487039. Selain itu, warga masyarakat dapat juga menghubungi Call Center pada nomor 0353 113 atau pada nomor 0353 883006. (red/imm)