Penemuan Mayat
Warga Purwosari Ditemukan Meninggal di Sungai Bengawan Solo Gayam, Bojonegoro
Senin, 06 Juni 2022 12:00 WIBOleh Tim Redaksi
Bojonegoro - Seorang anak berkebutuhan khusus bernama Mahtalimah Abdul Prastyo (12), warga Desa Sedahkidul RT 004 RW 001, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, yang dilaporkan tenggelam di aliran Sungai Gandong, di Dusun Clili, Desa Ngrejeng, Kecamatan Purwosari, pada Kamis (26/05/2022) lalu, ditemukan mengapung di aliran Sungai Bengawan Solo, turut wilayah Dusun Bringan, Desa Ngraho, Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, dalam kondisi meninggal dunia. Senin (06/06/2022) sekira pukul 06.00 WIB.
Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh warga desa setempat. Selanjutnya mayat tersebut dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr R Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Dari hasil identifikasi petugas medis bersama aparat kepolisan, dan dengan disaksikan oleh pihak keluarga korban, diketahui mayat tersebut adalah Mahtalimah Abdul Prastyo, yang sebelumnya dilaporkan tenggelam.
Tim SAR, saat mengevakuasi mayat Mahtalimah Abdul Prastyo, warga Purwosari, yang ditemukan mengapung di Sungai Bengawan Solo, di wilayah Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, Senin (06/06/2022) (foto: dok istimewa)
Kapolsek Gayam, Polres Bojonegoro Ajun Komisaris Polisi (AKP) Bambang Adi Tenggani SH, dikonfirmasi awak media ini membenarkan adanya penemuan mayat tersebut.
"Iya Mas, awal mula dari orang hilang tenggelam dari Purwosari tanggal 26 Mei 2022 lalu dan diketemukan hari ini di aliran Sungai Bengawan Solo, Dusun Bringan, Desa Ngraho, Kecamatan Gayam," tutur AKP Bambang Adi Tenggani SH.
Kapolsek menjelaskan bahwa kronologi penemuan mayat tersebut bermula pada Selasa (06/06/2022) sekira pukul 06.00 WIB, salah seorang warga desa setempat mengetahui ada sesosok mayat yang mengapung di aliran Sungai Bengawan Solo.
Selanjutnya penemuan trsebut dilaporkan ke Polsek Gayam dan petugas Polsek Gayam segera menghubungi Polsek Purwosari, Inafis Polres Bojonegoro, serta Tim SAR dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), untuk mengevakuasi korban.
"Mayat korban selanjutnya dibawa ke RSUD Bojonegoro untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut." kata Kapolsek.
Setelah dilakukan pemeriksaan mayat, yang disaksikan oleh kedua orang tua korban dan perangkat desa setempat, ternyata ciri-ciri mayat tersebut sesuai dengan yang diberikan oleh orang tua korban.
"Keluarga dan orang tua korban membenarkan bahwa mayat tersebut adalah anaknya yang bernama Mahtalimah Abdul Prastyo, yang sebelumnya dilaporkan tenggelam," tutur Kapolsek.
Kapolsek menambahkan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan petugas medis dari RSUD dr Sosodoro Bojonegoro, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan dan penganiayaan pada tubuh korban.
Sementara, pihak keluarga dan orang tua korban menolak untuk dilakukan autopsi, yang dinyatakan dengan membuat surat pernyataan.
"Selanjutnya mayat tersebut kami serahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan di Desa Ngrejeng, Kecamatan Purwosari," kata Kapolse Gayam AKP Bambang Adi Tenggani SH.
Diberitakan sebelumnya, seorang anak berkebutuhan khusus bernama Mahtalimah Abdul Prastyo (12), warga Desa Sedahkidul RT 004 RW 001, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, dilaporkan tenggelam di aliran Sungai Gandong, yang berada di Dusun Clili, Desa Ngrejeng, kecamatan setempat. Kamis (26/05/2022).
Sebelum dilaporkan tenggelam, korban ikut pamannya memanen jagung di sawah yang berada di pinggir sungai yang tak jauh dari rumah neneknya.
Saat itu, korban mandi dan bermain di sungai, sementara pamannya memanen jagung, namun saat pamannya hendak mengajak pulang, korban diketahui tidak ada di sungai.
Diduga korban terseret arus sungai yang saat itu elevasinya meningkat dan arusnya deras karena usai diguyur hujan.
Sejak dilaporkan tenggelam, Tim SAR Gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro, bersama aparat dan warga setempat, telah berupaya melakukan pencarian, namun korban masih belum ditemukan, sehingga untuk sementara pencarian dihentikan.
Selanjutnya pada Senin (06/06/2022) sekira pukul 06.00 WIB, korban ditemukan mengapung di aliran Sungai Bengawan Solo, turut wilayah Dusun Bringan, Desa Ngraho, Kecamatan Gayam, Kabupaten Bojonegoro, dalam kondisi meninggal dunia. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo