Kecelakaan Lalu Lintas
Berhenti Karena Ada Kecelakaan, Truk Boks di Kalitidu, Bojonegoro Ditubruk Motor dari Belakang
Jumat, 17 Juni 2022 16:00 WIBOleh Tim Redaksi
Bojonegoro - Kecelakaan lalu-lintas kembali terjadi di jalan raya Bojonegoro-Cepu, turut Desa Panjunan, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Jumat (17/06/2022), pukul 13.00 WIB.
Kendaraan truk boks yang berhenti karena di depannya sedang ada kecelakaan lalu-lintas, ditabrak sepeda motor yang berjalan searah di belakangnya. Akibatnya, pengendara motor asal Kabupaten Rembang dan seorang pemboncengnya asal Kabupaten Tuban, mengalami luka luka dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Data yang dihimpun awak media ini, kendaraan yang terlibat kecelakaan tersebut yaitu truk boks nomor polisi S 8347 AD, yang dikemudikan Arik Khoirul Anam (40),warga Desa Wedi RT 012 RW 002, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur dengan sepeda motor Honda Revo nomor polisi S 5153 NBE, yang dikendarai Ahmad Nurul An'am (23) warga Desa Sidorejo RT 002 RW 003. Kecamatan Sedan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, berboncengan dengan Khomarrudin (24), warga Dusun Kajar, Desa.Sokogrenjeng RT 001 RW 003, Kecamatan Kenduruan, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.
Petugas saat mengevakuasi korban kecelakaan lalu-lintas di jalan raya Bojonegoro-Cepu, turut Desa Panjunan, Kecamatan Kalitidu, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Jumat (17/06/2022) (foto: dok istimewa)
Kapolsek Kalitidu, Polres Bojonegoro, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Harjo SH, membenarkan kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut.
Menurutnya, kronologi kejadian tersebut bermula saat truk boks nomor polisi S 8347 AD yang dikendarai Arik Khoirul Anam berjalan dari arah timur ke barat.
Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), mobil tersebut berhenti dikarenakan di depannya ada ada kejadian laka lantas, antara truk tangki dan sepeda motor Honda Scoopy, sehingga arus lalu-lintas sedikit macet.
"Truk boks berhenti sekitar 50 meter dari lokasi kejadian kecelakaan di depannya," kata Kapolsek.
Tidak lama setelah truk boks berhenti, dari arah timur ke barat atau searah di belakangnya melaju sepeda motor Honda Revo nomor polisi S 5153 NBE yang dikendarai Ahmad Nurul An'am berboncengan dengan Khomarrudin.
"Diduga karena pengendara motor kurang berhati-hati dan tidak memperhatikan arus lalu-lintas di depannya sehingga menabrak bagian belakan truk boks yang sedang berhenti," kata Kapolsek.
Dengan kejadian tersebut, pengendara sepeda motor Honda Revo dan pemboncengnya mengalami luka-luka dan dibawa ke RS Muhammadiyah Kalitidu.
"Selanjutnya kejadian tersebut ditangani Unit Laka Lantas Sat Lantas Polres Bojonegoro." kata Kapolsek.
Menyikapi peristiwa tersebut, AKP Harjo menyampaiakan imbauan kepada para pengendara untuk berhati-hati saat berkendara di jalan raya.
"Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan marka jalan, selain itu perhatikan juga batas kecepatan kendaraan. Utamakan keselamatan di jalan raya." kata Kapolsek AKP Harjo SH. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo