News Ticker
  • Ayo Generasi Muda Bojonegoro! Ayo Datang dan Ikuti Keseruannya! 'Gebyar Milenial & Gen Z'
  • Kontraktor Sekitar Lapangan Migas Blok Cepu Datangi Gedung DPRD Bojonegoro
  • Masyarakat Sekitar Pengeboran Lapangan Migas Blok Cepu di Bojonegoro Gelar Demo
  • Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul di Pikada 2024
  • Berikut Ini Pengurus AMSI Wilayah Jawa Timur Periode 2024-2028
  • Wakil Menteri Komdigi Nezar Patria Hadiri Pelantikan Pengurus AMSI Jatim 2024-2028
  • Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto Harap Pasar Hewan Bisa Jadi Tujuan Wisata Edukasi
  • Wujudkan Kemandiarian Pangan Daerah, Pemkab Bojonegoro Gelar Kontes dan Pameran Ternak
  • Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto Hadiri Peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia di Embung Babo
  • Pemkab Bojonegoro Gelar Peringatan Hari Menanam Pohon di Embung Babo, Desa Sidobandung
  • Satlinmas di Bojonegoro Ikuti Simulasi Pengamanan Pilkada Serentak 2024
  • Pertamina Drilling Berdayakan Masyarakat dalam Kawasan Hutan Pertamina UGM Blora-Ngawi
  • Menteri Lingkungan Hidup Lakukan Kunjungan Kerja di Kampung Halamannya di Bojonegoro
  • ‘Kenduri Cinta’ Wahono-Nurul di Bojonegoro Hadirkan Denny Caknan dan Sediakan 10 Ribu Porsi Kuliner Gratis
  • Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD
  • Seminar dan Pelantikan Pengurus AMSI Jawa Timur Dihadiri Wakil Menteri Komdigi
  • Berkunjung ke Blora, Presiden RI Ke-7 Joko Widodo Disambut Antusias Warga
  • Partai Golkar Siap Menangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim dan Wahono-Nurul di Pilbup Bojonegoro
  • Mantan Bupati Kang Yoto Percaya Wahono-Nurul Sanggup Majukan Bojonegoro 5 Tahun ke Depan
  • HUT ke-9, YKIB Komitmen Terus Mencerdaskan Kehidupan Bangsa
  • Tanggapi Hasil Survei Populi Center, Tim Paslon 02: Wahono-Nurul Kian Diterima Masyarakat Bojonegoro
  • Keluarga Besar dan Alumni Pondok Pesantren Attanwir Doakan Setyo Wahono-Nurul Azizah Pimpin Bojonegoro
  • Perda Jaminan Sosial Ketenagakerjaan, Upaya Pemkab Blora Jamin Kesejahteraan Pekerja
  • Survei Populi Center di Pilkada Bojonegoro, Elektabilitas Wahono-Nurul Unguli Teguh-Farida
Pameran Foto: Jejak Karya Almarhum Budi 'Uglu' Sugiharto

Pameran Foto: Jejak Karya Almarhum Budi 'Uglu' Sugiharto

Surabaya - Budi Sugiharto yang akrab disapa Uglu, pada Selasa (16/03/2021) sekitar pukul 06.00 WIB, tutup usia. Fotografer sekaligus wartawan senior itu meninggal setelah dirawat di Rumah Sakit PHC Perak, Surabaya.
 
Untuk mengenang 7 hari kepergian almarhum, sejumlah sahabatnya memamerkan 77 foto hasil karya almarhum. Foto-foto hasil karya almarhum dipamerkan secara virtual di www.ruangvirtual.id dengan judul 'Jejak Karya Budi Sugiharto'.
 
Pameran foto hasil karya almarhum itu untuk mewujudkan keinginan almarhum yang pernah disampaikan kepada teman dan sahabat-sahabatnya pada pertengahan Februari 2021.
 
Saat itu almarhum menyampaikan keinginannya untuk menggelar pameran tunggal atas karya-karya terbaiknya pada Maret 2021 di www.ruangvirtual.id, salah satu website yang lahir dari ide gilanya.
 
Tentu pameran tunggal foto-foto karya terbaik almarhum ini digelar dengan seizin istri, putra-putri, dan keluarga besarnya, yang alhamdulillah menyetujui.
 
 
Pameran foto virtual ini kami beri judul "Jejak Karya Budi Sugiharto" yang akan dibuka oleh Presiden Komisaris kumparan.com, Budiono Darsono, kakak kandung almarhum.
 
77 foto yang dipamerkan itu merupakan hasil hunting dan liputan semasa almarhum segar bugar hingga kondisinya sudah sakit.
 
Almarhum yang banyak dikenal oleh teman-temanya sebagi pekerja keras tersebut mempunyai banyak prestasi yang diraih dalam ajang perlombaan foto yang bisa dilihat di budisugiharto.com. Banyak karya fotonya yang menjadi juara, juga ditampilkan dalam pameran ini.
 
Sepak terjang almarhum di dunia jurnalistik dimulai dengan menjadi jurnalis foto di Koran Surabaya Post dan Memorandum. Lulusan Stikosa-AWS jurusan jurnalistik ini juga pernah menjadi stringer jurnalis foto kantor berita asing seperti Reuters, AP maupun AFP untuk Jawa Timur, sebelum menjadi Kepala Biro Detikcom Biro Surabaya. Almarhum juga menjadi salah satu pendiri media online beritajatim.com.
 
Pria kelahiran Bojonegoro 7 Oktober 1974 ini juga pernah meliput demo reformasi Tahun 1998 di Surabaya, kasus Bom Bali 1 Tahun 2002, Lumpur Lapindo Brantas Inc di Sidoarjo dan masih banyak lainnya.
 
Pekerjaannya sebagai jurnalis (bukan jurnalis foto) tidak membuat dirinya berhenti belajar dan terus mengembangkan kemampuan fotografi. Berbagai kompetisi fotografi diikuti. Dari tangan dinginnya, juara dan penghargaan diraih. Bahkan almarhum sempat menggelar pameran foto tunggal maupun ikut pameran foto bersama jurnalis lainnya.
 
Terakhir, almarhum mendirikan media online jatimnow.com. Di media yang berkantor di Jalan Jimerto Nomor 17A, Surabaya itu, almarhum menjadi pemimpin redaksi (pemred) hingga akhirnya dipercaya menjadi direktur utama.
 
 
 
 
 
Testimoni Presiden Komisaris kumparan.com, Budiono Darsono, kakak kandung almarhum:
 
Ugik … Uglu … Kau Abadi Melalui Karyamu.
 
Budi Sugiharto, adik bungsu saya. Saya memanggilnya Gik. Ugik. Teman-teman wartawan di Surabaya atau Jawa TImur memanggilnya Uglu. Ugik Lucu.
 
Sejak penyakit mulai menggerogoti Ugik beberapa tahun lalu, semangatnya tak pernah padam. Tetap aktif. Tetap mengurus media yang ia dirikan: jatimnow.com. Tentu saja, ia tetap memotret. Bidang yang ia geluti dengan sepenuh hati.
 
Beberapa bulan lalu, kepada saya, Ugik dengan penuh semangat membeberkan niatnya untuk menggelar pameran foto karya-karyanya secara virtual.
 
Tuhan rupanya berkehendak lain. Tuhan memanggilnya sebelum Ugik sempat memamerkan foto-foto karyanya. Dan kini, teman-teman baiknya mewujudkan niat Ugik: Pameran foto karyanya.
 
"Gik. Kau memang sudah tiada. Namun kau tetap abadi melalui karya-karyamu. Kau tetap abadi di hatiku."
 
Budiono Darsono, Jakarta, 24 Maret 2021
 
 
Testimoni Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi), Abdullah Azwar Anas, sahabat Budi Sugiharto:
 
Pertama saya merasa kehilangan Mas Budi atau Mas Uglu. Karena menurut saya, Mas Uglu ini komitmentnya sangat luar biasa."
 
Dan saya merasakan awal-awal saya menjabat sebagai bupati di Banyuwangi, ketika Mas Uglu menjadi wartawan di detik (Detikcom), ketika saya punya ide, gagasan terkait kemajuan daerah, terkait pembelaan terhadap masyarakat kecil di desa-desa, Mas Uglu begitu bersemangat.
 
Bahkan Mas Uglu ini sering memotivasi saya agar terus semangat untuk tumbuh dan berkembang bersama daerah. Dan saya lihat Mas Uglu ini totalitas orangnya, kadang waktu tidak menjadi pertimbangan. Bisa larut malam bahkan pagi kembali, tidak mengenal panas ataupun hujan, dia tetap datang jika memang telah punya komitmen untuk bertemu dan memotivasi mengembangkan daerah.
 
Saya merasa kehilangan yang mendalam. Semoga Mas Uglu diterima di sisi Allah SWT dan keluarganya, istri, putra-putrinya dan juga keluarga besar Mas Uglu mudah-mudahan diberikan kesabaran oleh Allah SWT. Semoga bisa melanjutkan ide-ide, gagasan Mas Uglu yang luar biasa.
 
Dirasakan hari ini meskipun beliau wafat, empati, simpati dari banyak teman, saudara-saudara yang di luar sana karena supportnya Mas Uglu itu bisa diterima oleh banyak orang dan itu bisa dirasakan di hari ini.
 
Sekali lagi saya ikut berbelansungkawa yang mendalam, mudah-mudahan Mas Uglu diterima di sisi Allah SWT. Terimakasih. (*/imm)
 
Banner Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 022
Berita Terkait

Videotorial

Kemeriahan Grebeg Berkah, Puncak Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-347

Berita Video

Kemeriahan Grebeg Berkah, Puncak Peringatan Hari Jadi Bojonegoro Ke-347

Ribuan warga Bojonegoro, hadiri Grebeg Berkah Bojonegoro atau Rebutan Gunungan Kaya Praja , sebagai puncak peringatan Hari Jadi Kabupaten Bojonegoro ...

Berita Video

Video: 20 Pelaku Judi Online di Bojonegoro Ditangkap Polisi

Berita Video

Video: 20 Pelaku Judi Online di Bojonegoro Ditangkap Polisi

Bojonegoro - Kepolisian Resor (Polres) Bojonegoro, mengamankan 20 orang yang disangka melakukan tindak pidana perjudian. Para pelaku ditangkap petugas karena ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD

Opini

Program ‘Bojonegoro Klunting’, Sesat Pikir Tata Kelola APBD

Bojonegoro - Jika hari ini ada beberapa kelompok menggiring opini bahwa dalam pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Bojonegoro ...

Quote

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Tuban, 21 November 2023 - Semen Gresik Diving Club (SGDC) kembali menorehkan prestasi pada event Bupati Tuban Cup 2023. Club ...

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Sosok

Pratikno, di Mata Mantan Bupati Bojonegoro, Kang Yoto

Bojonegoro - Salah satu putra terbaik asal Bojonegoro, Prof Dr Pratikno MSoc Sc, pada Minggu malam (20/10/2024) kembali dipilih menjadi ...

Infotorial

Adira Finance Rayakan Hari Pelanggan Nasional Melalui "Adira Menyapa Sahabat"

Adira Finance Rayakan Hari Pelanggan Nasional Melalui "Adira Menyapa Sahabat"

Bojonegoro - Menyambut momentum Hari Pelanggan Nasional (HARPELNAS) 2024, PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) Cabang Bojonegoro menyelenggarakan ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

‘Layangan Dokar’ Raih Jaura Lomba Layan-layang Hias Blora 2024

‘Layangan Dokar’ Raih Jaura Lomba Layan-layang Hias Blora 2024

Blora - Lomba layang-layang hias Bupati Blora Cup 2024, yang digelar Blora Sosial Media (Blosmed) bersama Pemerintah Kelurahan Mlangsen, Kecamatan ...

1732211663.2278 at start, 1732211663.3908 at end, 0.16295194625854 sec elapsed