Kartika Sari Irawanti, Perias asal Padangan
Bangga Pernah Merias Artis Annie Carera
Selasa, 13 Desember 2016 11:00 WIBOleh Sucipto
Oleh Sucipto
Padangan - Menjadi perias pengantin dilakoni Antik sejak tahun 1997. Sejak itu pula, berbagai pengalaman menarik dialaminya. Baik itu pengalaman yang menyenangkan maupun pengalaman yang tidak menguntungkan.
Ketika ditemui beritabojonegoro.com di rumahnya, pemilik nama lengkap Kartika Sari Irawanti ini membeberkan suka dukanya menjadi perias pengantin. Termasuk ilmu yang diperolehnya secara otodidak.
"Sekian lama menjadi perias, tentu banyak pengalaman yang saya dapatkan. Paling bangga ketika saya berkesempatan merias Annie Carera, artis tenar tahun 80-an," ungkap Antik.
Seiring perjalanannya berkecimpung di dunia tata rias, wanita yang berdomisili di Desa Dengok Kecamatan Padangan Kabupaten Bojonegoro ini pun pernah merambah ke beberapa kota besar.
"Warga kota yang pernah menggunakan jasa saya di antaranya Purwodadi, Blora, Jember, Palembang, dan Cilegon. Bahkan sering sekali merias di Jakarta," ujar alumni Akademi Analis Farmasi Bhakti Wiyata Kediri ini.
Bagaimana dengan orang yang tidak mampu, tetapi ingin menggunakan jasanya? "Sering lho ada orang yang tiba-tiba menyerahkan uang, pasrah bongkokan. Sayapun tetap melayaninya. Ada kepuasan batin bisa menolong orang yang tidak mampu," katanya bercerita.
Mantan penari cilik ini pun tidak pelit dalam membagi ilmunya. Sering memberikan pelatihan merias di desa-desa, membuat skill yang dimilikinya bermanfaat bagi orang lain. (cip/kik)