Movie Doraemon Stand by Me (2014)
Mampukah Nobita Hidup Tanpa Doraemon?
Sabtu, 11 Maret 2017 20:00 WIBOleh Vera Astanti
Oleh Vera Astanti
Remaja generasi 90-an pasti tidak asing pada anime satu ini; Doraemon. Bahkan, meski Fujiko Fujio, sang komikus, telah meninggal dunia, kisah Nobita dan Doraemon masih bertahan. Versi televisinya juga tak kalah menghibur, juga movienya, selalu seru untuk ditonton.
Sejak komikus meninggal dunia memang banyak spekulasi tentang ending petualangan makhluk berkantong ajaib ini. Kehadiran film doraemon berjudul Stand by Me yang diluncurkan pada 2014 cukup mengobati rasa penasaran. Bahkan, movie ini mampu menguras air mata para penontonnya.
Cerita dimulai dengan kehidupan Nobita yang selalu terlambat datang ke sekolah sehingga selalu dihukum. Nobita ini sangat malas belajar dan selalu menjadi korban bully dari Suneo dan Giant. Tidak hanya itu, Nobita bahkan selalu dibantu oleh Shizuka, karena dia terlalu lemah dalam hal apapun.
Ternyata apa yang dilakukan Nobita sangat berdampak pada kehidupan selanjutnya. Keturunan keempat Nobita, Sewashi datang dari laci bersama dengan Doraemon dari abad 22 untuk membantu Nobita. Mulanya, Doraemon menolak, dan Sewashi terpaksa melakukan program pada Doraemon. Di mana Doraemon tidak bisa kembali ke masa depan kecuali setelah membuat Nobita bahagia.
Petualangan nobita dan doraemon pun dimulai. Doraemon selalu mengeluarkan benda-benda aneh dari kantong ajaibnya. Di mana tujuannya selalu membantu Nobita, mulai dari pintu kemana saja, baling-baling bambu dan lainnya.
"Dari jutaan kemungkinan kau meraih peluangnya," kata Doraemon ketika menunjukkan bahwa Nobita akan menikah dengan Shizuka.
Tetapi adegan Nobita dewasa enggan bertemu dengan Doraemon, padahal dia ada di depannya, sungguh mengharukan. Katanya, Doraemon adalah teman semasa kecilnya, dan meminta Nobita kecil untuk menikmati waktu bersama-sama Doraemon. Dan benar, beberapa hari kemudian Doraemon akan kembali ke abad 22.
Bagaimana kehidupan Nobita setelah ditinggal Doraemon? Nobita yang lemah, cengeng, pemalas, pelupa dan sikap payah lainnya. Bagaimana dia bisa bertahan tanpa Doraemon?
Pada akhirnya Nobita memang harus berjuang untuk kehidupannya sendiri, tanpa bantuan orang lain. Semangatnya untuk itu patut diapresiasi. Dan Nobita akan menunjukkan bahwa meskipun lemah dan cengeng, ketika dia berusaha semaksimal mungkin, pasti bisa. Dia pasti bisa menyelesaikan tantangan yang ada dihadapannya.
Menonton Doraemon dan Nobita memang tidak akan pernah bosan, terutama betapa menariknya barang-barang ajaib milik Doraemon. Sampai kadangkala kita ingin memilikinya. Ya kan? Tetapi tentu saja, dalam movie Stand by Me ini, kita disuguhi harapan agar Doraemon tetap disamping Nobita.