News Ticker
  • Truk Tangki Tabrak Motor di Margomulyo, Bojonegoro, 3 Orang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tabrakan Bus dan Motor di Baureno, Bojonegoro, Kernet Bus dan Pembonceng Motor Meninggal Dunia
  • Warga Kalitidu, Bojonegoro Dilaporkan Hilang, Diduga Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Kecelakaan Beruntun di Padangan, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Genap Berusia 74 Tahun, RSUD dr Soetijono Blora Kini Miliki 6 Inovasi Layanan Kesehatan 
  • Tinggal Sebatang Kara, Seorang Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Rumahnya
  • Penambang Pasir yang Tenggelam di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro Ditemukan Meninggal
  • Pj Bupati Bojonegoro Launching Program ‘Paman Sehati’
  • Pertemuan Rutin PKK, DWP, dan Perwosi se-Bakorwil II Bojonegoro Digelar di Bojonegoro
  • Buka Lokakarya 7 Panen Hasil Belajar PGP, Bupati Blora Minta Guru Semakin Kreatif dan Inovatif
  • Seorang Penambang Pasir Tradisional di Bojonegoro Dilaporkan Tenggelam di Sungai Bengawan Solo
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tim Satgas Saber Sampah DLH Blora Masifkan Gerakan Bersih Sampah
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Hadiri Halal Bilahal di Korwil Jepon, Bupati Blora Minta Guru Ikut Atasi Anak Tidak Sekolah
  • Pembangunan Jalan Randublatung-Getas, Blora Bakal Dilanjutkan
  • Jalur Randublatung-Getas, Blora Jadi Alternatif Pemudik
  • Sejumlah Tokoh Lintas Agama Ikut Berlebaran di Blora
  • Pertama Kali Digelar, Festival Thekthek di Blora Berlangsung Meriah
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
DLH Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pengenalan Pengelolaan Sampah Sejak Dini

DLH Bojonegoro Tekankan Pentingnya Pengenalan Pengelolaan Sampah Sejak Dini

Bojonegoro - Sampah bisa menjadi bahaya jika dibiarkan begitu saja, bisa menjadi sumber penyakit dan bencana apabila tidak dikelola dengan baik. Sebaliknya, sampah yang dikelola dengan baik bisa memberikan manfaat untuk manusia.

Seperti sampah yang ditampung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Banjarsari Kecamatan Trucuk yang dikelola dengan baik. Sampai kini Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kabupaten Bojonegoro selaku pengelola TPA Banjarsari terus melakukan terobosan untuk mengelola sampah agar menjadi lebih bermanfaat.

Salah satu terobosan yang dilakukan DLH Bojonegoro dalam pengelolaan sampah di TPA Banjarsari adalah dengan daur ulang. Yaitu dengan mendaur ulang sampah menjadi berbagai macam olahan. Misalnya sampah daun yang didaur ulang menjadi pupuk organik. Tak hanya menjadi pupuk organik ternyata, bahkan sampah daun bisa dibuat jadi gas metana dan BBM.

Berbekal ketekunan tim dalam mengelola sampah bisa membuat TPA Banjarsari dilirik banyak pihak. TPA Banjarsari saat ini hampir tak pernah sepi akan pengunjung. Bahkan, kini TPA Banjarsari menjadi salah satu objek untuk penerapan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dari berbagai sekolah mulai dari tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).

Kepala Bidang Persampahan dan Ruang Terbuka Hijau Dinas Lingkungan Hidup Bojonegoro Ramada H.M mengatakan TPA Banjarsari memang bisa dikatakan sebagai tempat tempat yang layak untuk dijadikan contoh tentang bagaimana mengelola sampah.

"Sampah memang menjadi momok sendiri. Namun jika dikelola dengan baik bisa lebih bermanfaat," ucap Ramada.

Saat ini, produk yang dihasilkan dari TPA Banjarsari bisa dimanfaatkan sendiri mulai dari pupuk organik digunakan untuk tanaman di lingkungan kantor TPA, bahan bakar sampah plastik digunakan untuk keperluan kantor serta kendaraan pribadi milik pegawai DLH. Sementara untuk gas metana disalurkan untuk keperluan sejumlah warga sekitar TPA serta pedagang kaki lima (PKL) di lingkungan sekitar.

Ramada menjelaskan bahwa kerjasama dengan lembaga pendidikan khususnya tingkat sekolah sangat penting untuk mengenalkan dan menyadarkan para pelajar sejak dini tentang pentingnya mengelola sampah serta bahayanya ancaman sampah.

Pengenalan pengelolaan sampah perlu diperkenalkan sejak dini. Harapannya anak-anak bisa malakukan pemilahan sampah di rumah masing-masing. Melalui cara sederhana seperti ini, nantinya bisa menjadi hal besar tentang pengenalan lingkungan.

Dalam Pembelajaran Kurikulum P5 tema lingkungan sendiri diterangkan untuk mengenal jenis-jenis sampah, praktik cara membuang sampah sesuai jenisnya, serta pengelolaan sampah dengan sistem reduce, reuse, dan recycle (3R). Termasuk membuat pupuk kompos dari sampah organik.

“Kami ajarkan anak-anak peduli lingkungan sejak dini. Melalui pemilahan sampah di rumah masing-masing. Melalui cara sederhana seperti ini, siswa sebagai generasi muda sudah membantu petugas kebersihan,” kata Ramada.

Hal senada disampaikan salah satu pengunjung pada Senin (13/11/2023), Asmaul Husna (32) guru dari SDN Kanten Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro. Husna mengatakan kunjungannya ke TPA Banjarsari ini menjadi salah satu kegiatan Outing Class atau pembejaran di luar kelas.

Dia bersama 76 siswa didiknya datang ke TPA Banjarsari untuk belajar pengelolaan sampah dengan benar. Sebab kata Husna sampah menjadi ancaman yang cukup serius di tengah krisis iklim yang melanda bumi saat ini.

“Kami belajar bagaimana pengelolaan sampah menjadi pupuk kompos , pengelolaan plastik menjadi BBM, pengelolaan gas metana menjadi energi listrik serta mengembalikan sampah menjadi media ramah lingkungan,” kata Husna.(mul/toh)

Reporter: Mulyanto
Editor: Mohamad Tohir

Iklan Sesarengan mBangun Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Berita Video

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Bojonegoro - Usai persidangan dengan terdakwa Suyatno (58), seorang kakek asal Dusun Krajan, Desa Pandantoyo, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Quote

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Tuban, 21 November 2023 - Semen Gresik Diving Club (SGDC) kembali menorehkan prestasi pada event Bupati Tuban Cup 2023. Club ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Blora - Direktur Utama (Dirut) Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi memastikan harga beras yang mahal di pasaran saat ini, akan segera ...

1714975216.1501 at start, 1714975216.557 at end, 0.40690588951111 sec elapsed