Melalui Lomba Kolase Gebyar PAUD, Dinas Pendidikan Bojonegoro Perkuat Kolaborasi Ibu dan Anak
Sabtu, 11 November 2023 15:15 WIBOleh Vera Astanti
Bojonegoro - Dalam rangka memperkuat kolaborasi ibu dan anak, Dinas Pendidikan Bojonegoro menggelar lomba kolase pada Sabtu (11/11) di halaman Sekolah Model Terpadu (SMT) Bojonegoro. Lomba ini diikuti oleh seluruh siswa pendidikan anak usia dini baik Siswa Pos Paud(SPS), Kelompok Bermain (PAUD) dan Taman Kanak-Kanak (TK) se Kabupaten Bojonegoro.
Kabid PNF dan PAUD Dinas Pendidikan Bojonegoro Rasmadi menyebutkan Gebyar PAUD dilaksanakan tiap tahun. Dan tahun ini diwujudkan dalam bentuk Lomba Kolase.
“Lomba kolase ini diharapkan selain untuk Kolaborasi Anak dan Orang Tua, juga melatih kesabaran dan meningkatkan kreatifitas anak," kata Rasmadi.
Tema yang ditentukan pun berbeda. Pos Paud yaitu tanaman, Kelompok Bermain itu hewan, dan Taman Kanak-Kanak yaitu alat transportasi. Sebanyak 784 peserta yang lolos babak final dari 28 Kecamatan di Bojonegoro.
Rasmadi menambahkan karya siswa yang melaju ke babak final telah menjalani seleksi dan penjurian sejak 1 hinggga 8 November lalu. Sedangkan pada saat final, peserta akan membuat karya kolase lagi dengan gambar berbeda dan diberikan waktu selama dua jam.
“Kami akan memberikan piagam dan uang pembinaan agar semua peserta antusias dalam mengikuti kegiatan ini,” imbuh Rasmadi.
Hal tersebut dibenarkan oleh seorang wali murid, Muntiah (38) dari Balen menceritakan bahwa dia sangat senang dengan lomba ini.
“Hadiahnya cukup besar, sehingga membuat ibu-ibu bersemangat mengikuti lomba kolase. Kami rela lembur untuk menyelesaikan karya tersebut," kata Muntiah,
Meskipun dia tidak mengikuti final, dia tetap senang sebab melihat karya kolase ini dikerjakan dengan serius oleh dia dan anaknya. “Anakku juga senang mengikuti lomba ini. Dia ikut menempel biji-biji.”
Hal senada juga diungkapkan oleh salah satu guru PAUD, Sri (32) asal Kapas. Dia menyebutkan bahwa antusias wali murid sangat totalitas. Mereka menyiapkan berbagai macam biji untuk bahan kolase. Menurutnya kegiatan kolase ini akan melatih motorik halus anak dan juga meningkatkan kreatifitas anak juga orangtua.
“Kami berharap agar kegiatan seperti gebyar paud ini akan berlangsung terus tiap tahunnya," kata Sri.(ver/toh)
Reporter:Vera Astanti
Editor: Mohamad Tohir