Kutukan Jomblo Ala Malam Minggu Miko
Jumat, 27 Mei 2016 09:00 WIBOleh Nasruli Chusna
Oleh Nasruli Chusna
BAGI para penggemar Raditya Dika, pasti akrab dengan serial Malam Minggu Miko. Serial dokumentari yang pernah tayang di salah satu TV swasta itu juga dibuat versi layar lebarnya.
Adalah Miko (Raditya Dika) tokoh utama pada film bergenre komedi itu. Dia merupakan pemuda dengan seribu satu alasan, untuk tidak mempunyai pasangan di malam Minggunya. Dia tidak pernah berhasil memikat gebetannya untuk dijadikan pacar.
Pada petualangannya mencari cinta, Miko ditemani oleh dua sahabatnya, Rian dan Dovi. Selain itu kehidupannya juga diwarnai oleh sikap lugu dan dungu pembamtunya, Mas Anca. Mereka berempat punya cerita masing-masing. Tetapi selalu mendukung satu sama lain.
Rian yang diceritakan sok tahu dan suka ngatur-ngatur itu punya informasi penting buat Miko. Informasi tersebut diperoleh dari mimpi. Dikatakan bahwa Miko terkena kutukan masa silam, sehingga dia didera kejombloan tak berpangkal.
Menurut Rian, kejombloan Miko lantaran dia dikutuk oleh salah satu teman SMP-nya. Teman satu kelompok praktek biologi Miko pernah menulis “nggak pernah cinta-cintaan” pada jaz praktek Miko. Dan jika Miko mau terlepas dari kutukan jomblo itu, kata Rian, Rian harus menemui penulis kutukan itu.
Di saat yang sama Miko sedang melakukan pendekatan dengan salah satu gebetannya, Hana. Miko sangat tidak ingin kehilangan Hana. Sebab itu, dibantu oleh Rian, dia berusaha sekuat tenaga menemukan keempat teman masa silamnya, yang kini sudah menekuni berbagai profesi.
Empat sahabatnya ditemukan. Ada yang jadi bodyguard, pengusaha kuliner, pemilik wedding organizer, dan politikus aneh. Miko dan Rian sempat terancam nyawa karena seorang temannya yang bodyguard curiga bahwa mereka adalah musuhnya.
Namun bukan keempat sahabatnya itu yang menulis kata-kat kutukan jomblo pada jas praktek Miko. Melainkan Miko sendiri lantaran malu diledekin teman-temannya bahwa dia suka sama seorang temannya, Dira.
Meski seperti film-film Raditya Dika sebelumnya yang bertema asmara, film Malam Minggu Miko ini punya keunikan tersendiri. Yaitu penyampaian narasi oleh masing-masing tokoh utama yakni Miko, Rian, Dovu dan Mas Anca.
Penonton akan dibuat tertawa oleh guyonan ala Stand Up Comedy, seperti yang dilakukan oleh Radit sebelum-sebelumnya. Sangat layak ditonton untuk menemani malam Minggu dengan penuh keceriaan. (rul/kik)
Ilustrasi www.kaskus.co.id