News Ticker
  • Tabrakan Motor dengan Truk Boks di Baureno, Bojonegoro, Seorang Pemotor Meninggal Dunia
  • Tabrak Tiang Lampu PJU, Pemotor di Gayam, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Lepas Mudik Gratis dari TMII, Bupati Blora Disambut Hangat Warga Perantau
  • Terjatuh dari Jembatan, Petani di Gondang, Bojonegoro Meninggal Dunia
  • Bupati Dorong Baznas Blora Berinovasi untuk Optimalkan Perolehan Zakat
  • Kirim Proposal ke Kemenpora, Bupati Blora Minta Bantuan Pembangunan Stadion
  • Ratusan Petugas Gabungan Siap Amankan Lebaran di Blora
  • Bupati Arief Rohman Usulkan Blora Jadi Kawasan Industri Jateng
  • Datangi Kementerian Perdagangan, Bupati Blora Dorong Percepatan Pembangunan Pasar Ngawen
  • Puluhan Orang Korban Arisan Bodong di Bojonegoro Laporkan Owner ke Polisi
  • Pemkab Blora dan Perhutani Sepakat Tandatagani Kerja Sama Penanggulangan Bencana
  • Tekan Inflasi Jelang Lebaran, PT Blora Patra Gas Gelar Pasar Sembako Murah
  • Ditinggal ke Sawah, Rumah Warga Gayam, Bojonegoro Hangus Terbakar, Kerugian Rp 250 Juta
  • Bupati Arief Berkomitmen Kawal Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Cepu, Blora
  • Seorang Laki-laki Warga Dander, Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Pinggir Sungai
  • Lewat TMMD, Jalan Penghubung antar Desa di Wilayah Ngawen, Blora Rampung Dibangun
  • Investasi SDM Masa Depan, Program 'Sekolah Sisan Ngaji' di Blora Dilaunching
  • Ibu Korban Pengeroyokan di Bojonegoro: Penjara Satu Tahun Tak Sebanding dengan Nyawa Anaknya
  • 3 Terdakwa Anak Kasus Pengeroyokan di Dander, Bojonegoro Dituntut Satu Tahun Penjara
  • Temuan Mayat di Rumah Kosong Gegerkan Warga Blora
  • Atasi Kelangkaan Gas LPG di Blora, Pertamina Patra Niaga Tambah Pasokan
  • Usai Minum Minuman Keras, 3 Orang Warga Balen, Bojonegoro Meninggal
  • Anak-anak Desa Bangowan, Blora Isi Waktu Jelang Buka Puasa dengan Latihan Gamelan
Pencopotan ini Sebagai Bagian dari Konsolidasi Politik

Pencopotan ini Sebagai Bagian dari Konsolidasi Politik

 

Di tengah keseriusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bojonegoro dalam mempersiapkan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-VI tahun 2019 ini, tiba tiba ada berita Ketua KONI Bojonegoro dimosi tidak percaya. Ketua KONI Bojonegoro dicopot atau diganti.

Menurut saya, pencopotan saya ini sebagai bagian dari konsolidasi politik.

Saya banyak ditelepon oleh teman-teman media untuk meminta klarifikasi. Saya bilang, saya harus ketemu Bupati dulu. Setelah itu saya akan menjelaskan ke media. Ternyata tidak ada respon dari Bupati.

Saya klarifikasi dulu berita yang berkembang di sejumlah media pada tanggal 16 Januari 2019. Bahwa sangat tidak benar kalau saya selaku ketua KONI, sulit ditemui. Setiap hari saya ngantor di KONI. Apalagi dalam mempersiapkan Porprov 2019, koordinasi dengan pengurus cabang olahraga (cabor) dan pelatih, sangat intens. Pertemuan-pertemuan dengan pengurus cabor dan pelatih juga sangat sering dilakukan. Hanya mereka yang tidak bisa menyesuaikan diri dengan ritme kegiatan KONI dan tidak mau berubah yang terpaksa harus ditinggal.

Begitu pula tentang transparansi, bagi pengurus KONI yang aktif pasti paham tentang transparansi di KONI. 

Saya jadi heran, kok bisa-bisanya mereka mengatakan KONI tidak bikin Laporan Pertanggungjawaban Tahun 2018. Laporan tersebut sudah diserahkan ke Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pemkab Bojonegoro dan diterima oleh staf di sana pada tanggal 10 Januari 2019. 

Saya dengar, pada hari Selasa tanggal 15 Januari 2019 malam, Bupati mengundang 25 pengurus dalam pertemuan di ruang Batik Madrim. Satu cabor bisa lebih dari satu orang, artinya bahwa 25 orang yang hadir, tidak berarti dari 25 cabor. Kalau itu benar, berarti Bupati telah memfasilitasi pertemuan itu, untuk kemudian keluarlah mosi tidak percaya. 

Siapa sih yang berani tidak hadir kalau Bupati yang mengundang?

Kalau memang Bupati menerima laporan tentang KONI, panggil dong Ketua KONI. Minta klarifikasi, kalau perlu silakan dikonfrontir dengan si pelapor, itu akan lebih elegan.

Tapi yang terjadi, tidak ada asap, tidak ada api, tahu-tahu rumah dibakar. Ketua KONI diberhentikan dan Bupati menunjuk Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinpora) Kabupaten Bojonegoro sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KONI.

Kalau alasannya persiapan Porprov 2019 yang dianggap tidak beres, apalagi Bojonegoro sebagai tuan rumah, sangatlah mengada-ada.  Sebagai tuan rumah, yang bertanggungjawab adalah Pemkab. Sedangkan KONI bertanggung jawab dalam menyiapkan atlet.

Dengan segala keterbatasannya, KONI sudah melakukan Puslatkab sejak tahun 2017 dan akan berakhir pada bulan Juni 2019. KONI juga bekerjasama dengan dosen Unesa Surabaya sebagai konsultan. Para atlet Puslatkab juga diberi uang saku setiap bulan.

Selain itu sudah dipetakan juga berapa atlet peraih medali emas, perak, dan perunggu, dan dari cabor apa saja mereka. Sehingga, KONI bersama konsultan dan para pelatih sudah menghitung dan membuat prediksi sampai berani menarget 20-25 medali emas dalam Porprov 2019. Ini semua sudah saya laporkan kepada Bupati.

Tapi kalau terkait Bojonegoro sebagai tuan rumah, saya belum melihat persiapan apa yang sudah dilakukan.

Saya sudah  memperjuangkan di rapat-rapat KONI Provinsi Jawa Timur. Lobi-lobi dengan para petinggi KONI Pengprov Jawa Timur juga sudah saya lakukan agar acara pembukaan diselenggarakan di Bojonegoro, tapi Dinpora melalui stafnya, tidak setuju.

 

Bagi saya tidak masalah saya tidak dikehendaki jadi Ketua KONI. Saya sama sekali tidak terbebani dengan pencopotan ini. Toh semua jabatan milik Bupati. Mungkin Bupati ingin menggunakan seluruh kekuasaan yang dia miliki.

Cuma saja hargailah aturan main yang ada di KONI. Toh masa bakti Pengurus KONI Bojonegoro akan berakhir bulan September 2019. Ketua KONI tidak dengan SK Bupati lho. Tapi SK Ketua KONI Provinsi.

Inilah tanda-tanda akhir zaman. Berita berita hoax, orang-orang dzalim omongannya nampaknya lebih dipercaya. (*/imm)

 

*)Foto: Lukman Wafi SH MSi

 

Ucapan SELAMAT IDULFITRI 2024 - Pemkab Blora
Berita Terkait

Videotorial

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Masyarakat di Bojonegoro Rasakan Manfaat Pemasangan Lampu PJU

Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bojonegoro melalui Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Cipta Karya (PKPCK) secara bertahap menambah jumlah lampu penerangan jalan ...

Berita Video

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Seorang Kakek Didakwa Curi Ayam, Ini Penjelasan Kepala Kejaksaan Bojonegoro

Bojonegoro - Usai persidangan dengan terdakwa Suyatno (58), seorang kakek asal Dusun Krajan, Desa Pandantoyo, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Jawa ...

Teras

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

Menyoroti Konsep Penanggulangan Bencana di Bojonegoro

Memasukkan Pendidikan Mitigasi Bencana dalam Kurikulum Sekolah di Bojonegoro

"Berdasarkan Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007, tentang Penanggulangan Bencana, Pemerintah dan Pemerintah Daerah menjadi penanggung jawab dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana. ...

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Opini

Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa

Perangkat Desa, adalah unsur penyelenggara pemerintahan desa yang bertugas membantu kepala desa atau yang disebut dengan nama lain dalam melaksanakan ...

Quote

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Semen Gresik Diving Club Borong Medali di Turnamen Bupati Tuban Cup

Tuban, 21 November 2023 - Semen Gresik Diving Club (SGDC) kembali menorehkan prestasi pada event Bupati Tuban Cup 2023. Club ...

Berita Foto

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Berita Video

Warga Bojonegoro yang Dilaporkan Tenggelam di Bengawan Solo Ditemukan Meninggal

Seorang warga Dusun Gowok, Desa Lebaksari, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro bernama Solikin (55), pada Rabu petang (03/01/2024) dilaporkan tenggelam di ...

Religi

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Pakaian Ihram saat Haji dan Umrah, antara Syariat dan Hakikat

Judul itu menjadi tema pembekalan sekaligus pengajian Rabu pagi (24/01/2024) di Masjid Nabawi al Munawaroh, Madinah, kepada jemaah umrah dari ...

Hiburan

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Dirut Bulog Pastikan Harga Beras Segera Turun

Blora - Direktur Utama (Dirut) Perum Bulog, Bayu Krisnamurthi memastikan harga beras yang mahal di pasaran saat ini, akan segera ...

1713529914.0615 at start, 1713529914.2857 at end, 0.22423219680786 sec elapsed